Anis – Sandi Ucapkan Terimakasih, Kepada Semua Pendukung, Dalam Acara “Pesan Persatuan Jakarta” Di Musium BI

Spread the love

Jurnalline.com, JAKARTA – Gubernur dan wakil Gubernur terpilih Anis Rasyid Baswedan dengan Sandiaga Silahudin Uno menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pendukung dan tim kemenangan serta Relawan, Saat pidado di Musium Bank Indonesia (BI) dalam rangka, “Pesan persatuan Jakarta,” di jalan Lada kawasan Kota Tua.

Sandiaga Uno menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua, yang telah berjuang, berjuang dengan apa yang di milikinya, berjuang tanpa pamrih, meski warga sempat berbeda pendapat, sempat terbelah, karna Pilgub, tapi hari ini, Insa Allah setelah penetapan, warga Jakarta bisa bersatu kembali, mari kita saling rangkul,  tanpa harus mengindahkan siapa yang kita pilih, kini tidak ada lagi No.3 kini tidak ada lagi No.2 tapi 3+2 = 5 Insa Allah 5 akan menjadi pancasila, dan kemenangan Anis -Sandi bukanlah kemenangan Anis – Sandi tapi adalah kemenangan warga Jakarta, kemenangan Indonesia, kemenangan pancasila, kemenangan keberagamaan, kemenangan NKRI. “Iya mengatakan Mas Anis dan saya enam bulan kedepan akan tetap berkeliling.” Paparnya. Jum’at malam (05/5).
Anis Rasyid  Baswedan Guburnur terpih menyampaikan terima kasih kepada: bapak Basuki Cahaya Purnama (Ahok) Bapak Agus Harimurti Yudhoyono, Bapak Jarot Saiful Hidayat dan Ibu Silviana Murni yang telah menjadi mitra Pilkada selama delapan bulan ini, teman berdemokrasi, teman bernegara, ada perbedaan, tetapi kita semua bekerja memiliki tujuan yang sama, membuat Jakarta lebih baik, lebih adil, bagi semua, bagi kami Pilkada bukan soal kandidat, bukan soal kami berdua, tapi soal hidup dan kehidupan warga di Jakarta.” Ujarnya.
Dalam acara tersebut, juga di hadiri Ketua Umum Partai Gerindra Perabowo Subianto, Persiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman, Ketua Tim Pemenangan Anis-Sandi Mardani Ali Sera, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) yang juga Ketua MPR RI Zulkifli Hasan, Sekjen Partai Gerindra Ahmad murzani dan Ketua Dewan Pembina Partai Golkar,  Aburizal Bakrie.
Dalam pelaksanaan acara tersebut, meski sempat di guyur hujan, Namun tidak menjadi suatu hambatan, Acarapun berjalan lancar dan kondusif tanpa ada halangan suatu apa pun.
(Rod/Fram)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.