GIAT POLSANTREN: KAPOLSEK KARAWACI SAMBANGI KANTOR MTA

Spread the love

Jurnalline.com, Kota Tangerang – Dalam rangka menjalin silahturahmi antara Tokoh Agama, Tokoh masyarakat, dan warga, Kapolsek Karawaci sambangi kantor Majlis Tafsir Al-Quran (MTA), Jalan Untung Suropati II Rt 05/07 Kelurahan Cimone Jaya Karawaci Kota Tangerang, Minggu (05/11/2017).

Dengan didampingi Bhabinkamtibmas polsek Karawaci, Kompol Abdul Salim, SH di sambut, ketua I MTA Kota Tangerang Suwardi, Sekretaris I, Marsono, dan Sekretaris II, Eko Dayanto.

Kunjungan tersebut sekaligus menghadiri pengajian mingguan di Majlis tersebut, yang di kupas oleh Ust. Agus Mulyono dan dihadiri 300 orang jamaah.

Kompol. Abdul Salim dalam sambutannya meyampaikan pesan kamtibmas, agar wilayah hukum Polsek Karawaci tetap kondusif dari berbagai gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Marilah kita menjadi polisi buat diri kita dan juga lingkungan, cegah paham radikalisme jangan sampai ada ditempat kita,” ujarnya.

Apalagi jelang pilkada 2018 mendatang, mari kita sama-sama menjaga situasi lingkungan dari isu-isu politik yang dapat membuat kegaduhan dan salah paham antar masyarakat diwilyah.

“Kerja sama antar tokoh agama, masyarakat, dan pemuda dalam menjaga kamtibmas sangatlah penting untuk mendukung kinerja kepolisian,” katanya

Dirinya juga lanjut Abdul Salim, agar menjaga muda-mudi, jangan sampai tersandung kasus narkoba.

“Mari kita jaga anak-anak kita, jangan sampai menjadi korban penyalahgunaan akan bahaya narkoba,” jelasnya.

(Iwan)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.