Jajaran Polres Tangsel Tumpengan Bareng di 7 Instalasi Militer

Spread the love

Jurnalline.com, TANGSEL – Bertujuan untuk menjaga & mempererat tali silaturahmi TNI- POLRI serta memberikan pesan kepada masyarakat bahwa TNI- POLRI tetap solid sebagai penjaga NKRI, jajaran Polres Tangsel mengadakan tumpengan bersama dengan Instalasi Militer Wilayah Tangerang Raya dalam rangka Hut TNI ke-72, Kamis (05/10/2017).

Tumpengan bersama tersebut berlangsung di tujuh Instalasi Militer yang berada dalam wilayah Tangerang Raya, yaitu; Kodiklat TNI Serpong, Batalyon Kavaleri 09 / SDK, Batalyon Ahanud 1/1 Kostrad, Korem 052 / Wijayakrama, Denpom Jaya /1, Kodim Jaya 05/06, & Den Bravo, telah berlangsung giat sambang dlm rangka HUT TNI Ke-72.

Kasat Reskrim Polres Tangsel, Alexander AKP Yurikho memaparkan, tumpengan tersebut Dimulai dari Kodiklat TNI Serpong dengan disambut oleh Kolonel Heldi wira, di Batalyon Kavaleri 09, disambut oleh Kapten Mardjuki, di Batalyon Arhanud 1/1 Kostrad dengan disambut oleh Mayor Arhanud Sabdho, di Korem 052 Wijayakrama disambut oleh Kapten Sidiq, di Denpom Jaya /1 disambut oleh Letkol CPM R Tri Cahyo BA, di Kodim Jaya 05/06 disambut oleh Kapten CPM Agus Halim siregar, dan di Den Bravo disambut oleh Letkol Joko Tri.

“Giat dilaksanakan oleh Pejabat Utama Polres Tangsel yang dipimpin Wakapolres Tangerang Selatan Kompol Bactiar Alponso, sedangkan Kapolres Tangerang Selatan AKBP Fadli Widiyanto sedang mengikuti giat Upacara Dirgahayu HUT TNI Ke-72 Di lapangan Kantor Bupati Kabupaten Tangerang, Giat sambang juga dilaksanakan di tingkat Polsek jajaran Polres Tangsel ke Koramil setempat.” kata Alexander

Sementara itu, Wakil Komandan Batalyon Arhanud 1/1 Kostrad, Mayor Arhanud Sabdho mengapresiasi kepada jajaran Polres Tangsel yang telah ikut merayakan Hut TNI ke-72.

“Kami mengucapkan terimakasih atas kunjungan dan perhatian dari jajaran Polres Tangerang Selatan yang telah ikut merayakan HUT TNI ke 72, kami berharap, Semoga silaturahmi ini dapat terus terjaga dengan baik sehingga TNI dan Polri dapat terus kompak dan bersinergi demi menjaga keutuhan dan kemajuan Bangsa dan Negara Indonesia yang sama-sama kita cintai,” ucapnya.

(Tb)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.