KONI OI Akan Gelar PORKAB I

Spread the love

Jurnalline.com, INDERALAYA (SUMSEL) – Guna mencari bibit-bibit atlet yang handal dan profesional maka Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Ogan Ilir Sumatera Selatan akan menggelar Pekan Olahraga Kabupaten (PORKAB) I. Kegiatan tersebut akan dilaksanakan selama satu minggu yakni dari 20 hingga 27 Januari mendatang.

Adapun yang akan dipertandingkan yakni sebanyak 14 cabor diantaranya, sepakbola, futsal, volly, bulutangkis, tenis meja, sepak takraw, basket, bola tangan, catur, atletik, taekwondo, karate, pencak silat, dan balap sepeda.
Menurut ketua KONI Kabupaten Ogan Ilir, Drs H. Iklim Cahya, saat ini pihaknya telah melakukan rapat tekhis persiapan PORKAB tersebut yang dihadiri oleh pengurus KONI, kemudian 16 Kecamatan dan perwakilan masing-masing 14 cabor yang akan dipertandingkan nantinya. Dan pembukaan PORKAB, lanjut Iklim menjelaskan, akan digelar di halaman Upacara  Pemkab Ogan Ilir Tanjung Senai pada Jum’at, 20 Januari mendatang pukul 14.00 WIB.
Iklim berharap ajang tersebut bisa menjadi ajang kesempatan bagi para atlet dalam mengembangkan bakat dan minat yang dimiliki terutama dalam bidang olahraga. Karena ajang tersebut tidak hanya berlangsung di tingkat Kabupaten saja. Tetapi, bagi pemenang akan dikirim ke tingkat yang lebih tinggi lagi yaitu pada Porprov pada bulan November mendatang. Selain itu, Iklim juga berpesan agar para peserta dapat bertanding secara suportif dan saling menjaga rasa persatuan sebagai ajang tali silaturahmi satu sama lainnya.
(adi/fitry)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.