OPS CIPTA KONDISI JELANG BULAN PUASA, POLSEK KARAWACI AMANKAN RATUSAN BOTOL MIRAS

Spread the love

Jurnalline.com, KOTA TANGERANG – 1 pekan Jelang Bulan Ramadhan tiba, Polsek Karawaci gencar lakukan giat OPS Cipta Kondisi dengan sasaran, senpi, sajam, handak, narkoba, miras dan balap liar guna mengantisipasi aksi curat, curas, curannmor, teror bom/teroris dan kejahatan jalanan.

Giat OPS Cipta Kondisi tersebut di laksanakan pada Kamis petang (18/5) , pukul 18.30 WIB. Dipimpin Pawas Kanit Sabhara AKP Subari dengan kekuatan 8 personil, dengan berPatroli mobile dan melakukan pemeriksaan ke wilayah rawan Guantibmas serta pemantauan wilayah rawan banjir diwilayah hukum Sektor Karawaci.

Menurut Keterangan AKP Subari, “Kegiatan OPS Cipta Kondisi petang ini menyasar wilayah Route: Jln. Proklamasi, Jln. Beringin, Jln Kav. Pemda, Jln.Imam bonjol, Jln Otista, Jln. Arya Santika, Jln Daan Mogot, Jln. M.Toha dan Jln.Raya Merdeka,” terangnya.

“Dalam giat tersebut, diamankan minuman keras (Miras) jumplah 58 Miras dengan rincian 37 Botol Rajawali, 4 Botol Bir Angker dan 17 Anggur rajawali dengan kemasan Plastik yang diamankan dari pedagang jamu tradisional/modern di beberapatitik, OPS sebelumnya kami juga berhasil amankan ratusan botol miras,” ungkapnya.

Mudah-mudahan keberhasilan Kami dalam mengamankan ratusan botol miras tersebut dapat mengurangi dan mencegah tingkat kriminalitas yang ada di Wilayah hukum karawaci, apa lagi ini bulan puasa sebentar lagi tiba mudah-mudahan masyarakat bisa khusu dalam menjalankan ibadah Puasa maupun Sholat Trawehnya, ” Pungkas Nya.

( GusNur )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.