Partai Golkar Buka Pendaftaran Untuk Balon Bup dan Balon Wabup

Spread the love

Jurnalline.com, BANYUASIN (SUMSEL) – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Banyuasin Rabu (05/07) kemarin, secara resmi membuka pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin Periode 2018-2023, digedung Partai Golkar Banyuasin Oleh Ketua DPD partai Golkar Iriyan Setiawan SH M.Hum.

Pembukaan pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati dari Partai Golkar resmi dibuka mulai tanggal 05 juli 2017 sampai dengan 12 Juli 2017, dan, penyerahan kembali formulir pada tanggal 13 sampai 21 juli 2017.
“Sesuai Mekanismenya kami dari pengurus Partai Golkar Banyuasin, memperifikasi Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin, yang akan maju dalam pesta demokarsi nantinya, sesuai dengan syarat yang dilengkapi berdasarkan peraturan partai untuk Bakal Calon yang akan di usung nantinya,” kata Iriyan Setiawan.
Diakui Iriyan, bertepatan hari pertama pembukaan pendaftaran Balon, Bakal Calon Bupati Banyuasin, Buya Husni Thamrin Madani, melakukan pengambilan formulir sebagai bakal calon Bupati Banyuasin periode 2018-2023 di Kantor Partai Golkar Kabupaten Banyuasin.
“Hari pertama pembukaan pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati yang kami selenggarakan telah ada balon yang mengambil formulir, kami menantikan pengembalian formulir mulai dari tanggal 12 hingga tanggal 21 juli 2017. dan kami mempersilahkan kepada Balon Bup dan Balon Wabup untuk mengambil formulir,” ucapnya.
Bakal Calon Bupati Banyuasin, Buya Husni Thamrin Madani, dalam kesempatan tersebut menyampaikan pengambilan formulir Bakal Calon Bupati Banyuasin di Pertai Golkar adalah langkah awal sebagai bakal calon Bupati pertama yang mengambil formulir di Partai Golongan Karya.
“Sebagi bentuk keinginan dan yakin kami untuk Banyuasin insyaallah saya siap maju sebagai Bakal calon Bupati Banyuasin Periode 2018-2023, dan ini semua merupakan keinginan dari para Tokoh Masyarakat Banyuasin serta dorongan dari masyarakat Banyuasin sendiri,” ungkap Husni Thamrin yang sering di sapa Buya.
Maju sebagai Bakal Calon Bupati Banyuasin bukan keinginan pribadi tapi semata – mata demi kemajuan Kabupaten Banyuasin. dimulai dari keinginan yang baik tentunya dengan harapan kedepan Kabupaten Banyuasin semakin baik.
“Langkah yang kami memulai adalah untuk mewujudkan Kabupaten Banyuasin bersih tanpa korupsi.
Kami harapkan untuk koalisi ini, partai Golkar dapat menjadi mitra kita bersama dalam membangun Banyuasin. Insya allah kami bisa amanah jika dikehendaki,” tegas Buya.
(Dwi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.