Penganugerahan Pemenang Kompetensi Sapta Pesona Pariwisata Jakbar 2016

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Kompetensi ini merupakan salah satu bentuk program pembangunan pemasaran dan promosi pariwisata disektor pariwisata. Jakarta barat, sebagai kota jasa hiburan dan perdagangan, diharapkan pertumbuhan industri pariwisatanya terus berkembang dan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat.

Penganugerahan penghargaan ini juga dalam rangka memberikan penghargaan dan apresiasi kepada 4 jenis usaha pariwisata yang meliputi bidang atau jenis usaha; Hotel Melati, Rumah Makan, Karaoke dan biro perjalanan wisata (BPW) yang terbaik dalam mengimplementasikan 7 unsur sapta pesona (keamanan, ketertiban, kebersihan, kesejukan, Keindahan, Ramah dan ketenangan)

“Maksud dan tujuannya di laksanakan acara Sapta Pesona tersebut,untuk memacu agar 4 jenis usaha pariwisata tersebut diatas lebih meningkatkan kwalitas Pelayanan dan menerpkan Standar usaha sehingga kedepannya mampu bersaing dan berkompetensi dalam pasar bebas MEA (Masyarakat Ekonomi Asean) di tahun 2016.” ujar Linda Enriany, SE, MM, Msi, Kepala Suku Dinas (Kasudin) Pariwisata & Kebudayaan Jakarta Barat, Rabu (21/09/16) siang.

Kegiatan ini, Lanjut Linda. Dimulai dengan mengirimkan surat pemberitahuan dari wali kota jakarta barat No.1699/-1858.9 tanggal 29 Juli 2016 kepada pengusaha pariwisata; Hotel Melati 49, Rumah Makan 61, Karaoke 50 dan, 44 travel. Itu dilakukan dengan cara mengisi formulir kesediaan dan mengirimkannya kembali melalui faks/email ke Sudin Pariwisata Jakarta Barat sampai dengan 22 agustus 2016, dan dalam kegiatan tersebut tidak di pungut biaya.

“Target 60 pengusaha yang akan menjadi NOMINASI Juara 1,2,3, dan juara Harapan 1 dan 2 dari 15 masing masing jenis usaha. Selanjutnya akan di lakukan penilaian ke lokasi usaha selam 7 hari kerja.” tuturnya.

Dewan juri akan melakukan penilaian terhadap 12 orang yang di ambil dari Kementerian Pariwisata RI, Akademisi Tridaya Jakarta, Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHR) DKI Jakarta, dan Association Of The Indonesia Tour & Travel Agencies pengusaha hiburan Indonesia (ASPEHINDO) DKI Jakarta.

Pengumuman dan penyerahan hadiah uang Trophy dan Piagam Penghargaan kepada pemenang diserahkan lansung oleh wali kota Jakarta barat H M Anas Effendi, bersama Kepala suku dinas pariwisata Jakarta barat Linda Endriani di ruang Annex Lt 2 gedung B kantor walikota Jakarta barat.

Acara tersebut juga dihadiri para pejabat di lingkungan pemkot Jakarta barat dan para pengusaha industri pariwisata yang ada di wilayah Jakarta barat.

(Rod/Mil/Jon)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.