Visi Misi Pemkab OKI membangun dari desa belum maksimal

Spread the love

Jurnalline.com, Kayuagung – Kondisi jembatan penghubung yang berada dijalan lintas menuju desa talang rimba kecamatan cengal kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) saat ini sangat memperihatinkan.

Jembatan yang merupakan satu-satunya menjadi sarana keluar masuk desa talang rimba ini sudah rusak parah sejak 5 tahun lalu,meski telah beberapa kali dilakukan perbaikan hasil dari sumbangsih masyarakat tetap saja tak ada satupun kendaraan roda empat yang bisa masuk ataupun keluar dari desa talang rimba,akibatnya aktifitas masyarakat desa jika ingin membawa hasil perkebunan terpaksa hanya bisa menggunakan kendaraan roda dua atau melalui jalur sungai.

Erlangga,salah satu warga talang rimba kecamatan cengal,kamis (14/7/2016) mengungkapkan,kondisi jembatan yang rusak parah ini sudah lama terjadi bahkan sejak 5 tahun lalu, memang telah beberapa kali dilakukan perbaikan hasil sumbangsih masyarakat namun tetap saja jembatan tak dapat dilalui kendaraan roda empat.

“Dengan kondisi jembatan seperti ini jika masyarakat ingin membawa hasil perkebunan terpaksa hanya bisa menggunakan kendaraan roda dua atau melalui jalur sungai,” ungkapnya.

Masih kata dia, dahulu kita sempat mendengar kabar bahwa jembatan ini akan dilakukan perbaikan oleh pemerintah pada tahun 2016, namun hingga sekarang belum juga ada realisasinya.

“Sekarang yang menjadi pertanyaan kami selaku masyarakat kapan realisasi perbaikan jembatan ini dilaksanakan,kami butuh kesigapan pemerintah karena hal ini sudah darurat dan sangat penting karena berkenaan dengan kebutuhan khalayak umum,” harapnya.

Lagipula katanya, jika memang pemerintah akan melakukan percepatan pembangunan, kami rasa kondisi jembatan penghubung didesa kami bisa dijadikan prioritas pembangunan, sesuai visi misi pemerintah membangun OKI dari desa dan benar-benar kami rasakan yang berada di pedesaan atau pelosok,” tegasnya kecewa.

(Novi/Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.