Yonif Raider 514  Kostrad Ikuti Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tragedi Gerbong Maut Di Bondowoso

Spread the love

Jurnalline.com, Penkostrad – Satu Peleton pasukan Yonif R 514/9/2 Kostrad mendapat kehormatan dilibatkan dalam upacara peringatan Hari Pahlawan Tragedi Gerbong Maut yang ke-64 bertempat di halaman Pemkab Bondowoso pada 24 Nopember 2017.

Usai upacara Danyonif R 514/9/2 Kostrad, Letkol Inf Nopid Arif melaksanakan foto bersama dengan para veteran dan menyampaikan kepada pasukan yang telah mengikuti kegiatan upacara bahwa hikmah dari kegiatan ini, dapat dijadikan suri tauladan dari rasa nasionalisme, semangat perjuangan, tujuan mulia, rela berkorban dan tanpa pamrih untuk bangsa dan tanah air tercinta.

“Sebagaimana yang telah ditunjukkan secara nyata oleh para pejuang-pejuang pendahulu kita, maka dari itu kita jangan hanya memperingati dan mengingat saja, mari kita sama-sama mendalami sekaligus mencermati makna dari peringatan peristiwa gerbong maut, seperti yang terungkap bahwa Bangsa Yang Besar Adalah Bangsa Yang Mampu Menghargai Jasa Para Pahlawannya,” tambah Danyonif R 514/9/2 Kostrad.

Hadir pada upacara tersebut diantaranya, Danyonif R 514/9/2 Kostrad Letkol Inf Nopid Arif beserta Ibu, para Veteran, unsur Muspida, Purnawirawan, Kepolisian Resort Bondowoso, FKPPI, PT KAI Daop 9, FPI, Dharma Wanita Bhayangkari, IRPS, Paguyuban Onthel, Siswa siswi SMP dan SMK se-kota Bondowoso, serta warga masyarakat Bondowoso.

(Fram/Dre)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.