Jurnalline.com – JKT – Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat menegaskan, pejabat lurah harus mampu berperan sebagai urban manajer dan siap bekerja 24 jam untuk mengatasi persoalan di wilayahnya.
Dikatakan Djarot, untuk mengatasi persoalan di lapangan, peranan pengurus RT dan RW sangat strategis. Karena itu, lurah mesti bisa menggandeng RT dan RW sebagai mitra kerja.
“Lurah harus turun, tugas utamanya itu memecahkan persoalan lapangan. Untuk itu, dia harus menggandeng RT dan RW sebagai informal leader,” ujar Djarot, Kamis (15/10).
Menurut Djarot, apabila sampai ada persoalan di kelurahan yang naik hingga ke tingkat kota, lurah yang harus dipertanyakan.
“Kalau ada persoalan sifatnya kecil mencuat ke atas, kerja lurahnya yang harus dipertanyakan”pungkas djarot di akhir perbincangannya.
{ Zeet/Rai }
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media