Ratusan Warga Kolong Tol Bersama SPRI Geruduk Kantor Ahok

Ratusan Warga Kolong Tol Bersama SPRI Geruduk Kantor Ahok
Spread the love

Jurnalline.com, JAKARTA – Terkait dengan kebijakan Pemprov DKI Jakarta mengenai penertiban warga yang tinggal di bawah Kolong TOL Ir. Wiyoto Wiyono Penjaringan Jakarta Utara, dengan tujuan menjaga keamanan konstruksi bangunan Tol yang rentan terhadap pengikisan lapisan beton penyangga dan rawan roboh jika ada terus dikikis oleh berbagai hal.

Kebijakan tersebut, direspon oleh warga yang tinggal di kolong tol, di dampingi oleh Serikat Perjuangan Rakyat Indonesia DKI Jakarta mengkritisi dan bahkan menolak kebijakan itu, berbagai aksi penolakkan, sudah mereka lakukan, diantaranya melakukan aksi didepan rumah Gubernur Basuki Tjahja Purnama (Ahok) pada hari Minggu, 13 Maret 2016, tapi aksi itu dihadang oleh pihak kepolisian.

Satu hari setelah aksi tersebut, Gubernur DKI memberikan statement dibeberapa media nasional yang isinya: “Jangan Demo Dirumah Saya Kamu Akan Saya Tangkap, Silahkan Demo Di Balaikota” ujar Ahok

Pernyataan itu juga tidak dapat meredam aksi penolakan warga untuk digusur dari tempat tinggal nya selama bertahun tahun di bawah kolong Tol, malahan mereka menjawab statement  gubernur DKI Jakarta dengan menggruduk Kantor Gubernur, dan DPRD DKI  sebagai upaya lanjutan perjuangan mereka, dengan menumpang 4 buah metromini, mendesak Gubernur untuk menghentikan penggusuran paksa sebelum adanya musyawarah mufakat dengan para korban.

“Kami mendesak gubernur Ahok agar lbh memanusiakan warga Kolong Tol yang akan digusur,!!” tandas Rio saat berorasi.

Menurut mereka Pemprov belum sanggup menyediakan perumahaan gratis, layak dan sehat bukan seperti Rumah susun yang harus menyewa dan ala kadarnya.

“Jika belum sanggup menyediakan tempat tinggal yang layak untuk warga kolong tol, jangan maen gusur saja” tegas Rio,

Sayangnya aksi unjuk rasa tersebut, tidak ditanggapi serius oleh Pemprov DKI Jakarta, dengan alasan keamanan untuk kepentingan umum, Pemprov tetap lakukan penertiban dengan memindahkan warga kolong tol ke rusun yang telah disediakan.

(IDG/Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.