Jurnalline.com, Bandung (Jawa Barat) – Komandan Batalyon Zipur 9 Kostrad Mayor Czi Abdillah Arif, usai melaksanakan upacara HUT TNI ke 71 di lapangan Yudha Bakti Markas batalyon Zipur 9 Kostrad, Ujung Berung, Bandung, Jawa Barat, melakukan pemotongan Nasi Tumpeng.
Dalam pemotongan Nasi Tumpeng tersebut, Danyon langsung menyerahkan kepada salah seorang Prajurit termuda.
“Junjung tinggi nilai dan semangat kebangsaan demi tetap kokohnya persatuan dan kesatuan bangsa, serta tetap tegaknya kedaulatan NKRI Yang berdasarkan Pancasila dan UUD Negara Republik Indonesia,” kata Danyon Zipur 9 Kostrad Mayor Czi Abdillah Arif, Rabu (5/10/16).
Hal tersebut merupakan amanat tertulis Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo yang di bacakan oleh Danyon Zipur 9 Kostrad Mayor Czi Abdillah Arif, di mana kekuatan TNI yang bersandar kepada Rakyat merupakan bentuk aplikasi pertahanan semesta yang melibatkan seluruh potensi negara.
“Bina solidaritas satuan, tegakkan rantai komando dan mantapkan satuan komando disetiap setara kepemimpinan satuan TNI, sehingga terwujudnya loyalitas tegak lurus yang jelas dan tegas,” ungkapnya.
(Dian)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media