Jurnalline.com, KOTA TANGERANG – Guna mewujudkan kota sehat dan bersih serta kota layak huni, Pemerintah Kota Tangerang berupaya membangun Kampung Sehat di setiap RT/RW, Seperti giat kerja bakti massal di Kelurahan Bugel ini misalnya. Tiga Pilar Bahu membahu dengan masyarakat untuk mewujudkan kampung sehat dengan kerja bakti massal Miggu (26/3).
Kerja bakti massal yang dilaksanakan oleh Tiga Pilar dan warga serta seluruh RT/RW se- Kelurahan Bugel tersebut, diawali dengan pelaksanaan apel bersama yang dipimpin Lurah Dheny Kuntjoro dengan komandan upacara Bhabinkamtibmas Bripka Danu Suheri Tersebut Meliputi, membersihkan sampah-sampah yang ada di lingkungan, Saluran air di sepanjang Jl.M.Toha dan Jl.Perumahan Bugel Mas Indah.
Bripka Danu Suheri Selaku Bhabinkabtibmas Kel. Bugel mengatakan, “Saya merasa senang bisa bergabung bersama Warga Bugel ikut kegiatan kerja Bakti massal ini, Selain memotifasi warga agar smangat dalam kegiatan ini, Saya juga berharap Agar warga Bugel ikut lebih aktif menjaga lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan, Agar tercipta kampung yang bersih masyarakat nya menjadi sehat dan cerdas,” tuturnya.
(Gus N)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media