Alumni Fakultas Hukum Unsri angkatan 82 Gelar Baksos

Spread the love

Jurnalline.com, Kayuagung OKI (Sumsel) – Alumni Fakultas Hukum Universitas Sriwijaya (unsri) Palembang angkatan 1982 menggelar bakti sosial,dengan menyambangi pondok pesantren Tauhidil Mukhlisin Desa Suka Pulih Kecamatan Pedamaran Kabupaten Ogan Komering Ilir(OKI),sabtu(17/02).

Para Alumni Fakultas Hukum Unsri Palembang berikan santunan kepada para santri serta melakukan kegiatan bakti sosial lain seperti penebaran bibit ikan lele di kolam pondok pesantren untuk di budidayakan,menanaman pohon (penghijauan) di area pondok pesantren serta renovasi rumah santri/ustad ponpes tersebut.

Selain bisa berkumpul,kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian alumni 82 fakultas Hukum Universitas Sriwijaya palembang terhadap pondok Pesantren Tauhidil Mukhlisin yang dikenal sebagai pondok pesantren dengan mencetak puluhan alumni santriwan/santriwati penghapal al quran dan generasi muda yang berjiwa islami.

Pimpinan pondok pesantren KH Abah Yuris Al Palimbani SH mengatakan pihaknya sangat berterima kasih atas bantuan dari para alumni angkatan 82 Universitas Sriwijaya Palembang yang telah memberikan bantuan kepada pondok pesantren yang dipimpinnya.

“kami ucapkan terima kasih banyak atas bantuannya serta kami sangat mengapresiasi kedatangan teman – teman alumni angkatan 82 Fakultas Hukum Universitas Sriwijaya palembang dan kami berharap dengan bantuan yang di berikan dapat memberikan semangat bagi ponpes serta para santrinya,” tuturnya.

Lanjutnya,ponpes yang dipimpinnya selama 11 tahun ini Telah melahirkan 11 hafidz dan hapidzoh penghapal alquran dan pada 19 februari mendatang salah satu hafidz akan di berangkatkan umroh oleh Rektor salah satu Universitas Palembang.

Ketua pengurus pusat alumni 82 H Hasanudin Asnawi SH MH didampingi Dekan Fakultas Hukum Universitas Sriwijaya yang di wakili oleh wakil III Prof Dr Ir Abdullah Gofar SH MH menambahkan kegiatan baksos ini sangat mendapat apresiasi yang tinggi dari pengurus pusat karna selain berbagi kita juga dapat melakukan silaturahmi,baksos juga dapat dijadikan sebagai wisata religi dan berharap kegiatan ini dapat menjadi ikon terhadap alumni lain.

“Kegiatan baksos ini masuk dalam program kerja Unsri 2018 sebagai bentuk kepedulian kami terhadap sesama dan kami berharap baksos ini akan bermanfaat serta dapat menambah semangat belajar para santri kedepannya sebagai generasi muda serta ponpes ini juga kembali melahirkan hafidz hapidzh yang luar biasa dan berjiwa islami “,katanya.

(Eka DH)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.