Rakor RKPD, Gubernur OD: Wujudkan Masyarakat Sejahtera

Spread the love

Jurnalline.com, Sulut  –  Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara menggelar Rapat Koordinasi Pembangunan dan Evaluasi Hasil Rapat Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) bertempat di Graha Gubernuran Bumi Beringin, Jumat (02/02/2018) dipimpin langsung Gubernur Olly Dondokambey, SE didampingi Sekdaprov Edwin Silangen, SE, MS, Anggota DPRD, Bupati/Walikota, para pejabat di lingkup Pemerintah Provinsi, jajaran pemerintah Kabupaten/Kota se-Sulawesi Utara.

Gubernur Sulut OllyDondokambey SE dalam sambutannya mengharapkan pertumbuhan ekonomi tahun2018 di sulut dapat meningkat, sehingga angka kemiskinan bisa menurun, oleh karenanya saya minta program pembangunan yang ada di provinsi dapat diikuti secara bersamaan oleh kabupaten dan kota di sulut.

“Seluruh e-program yang ada kita samakan baik di provinsi, maupun kabupaten/kota dapat berjalan lebih baik dan dapat dimonitor lebih mudah, lanjut Olly, semua program pembangunan itu harus dilakukan melalui perencanaan menyeluruh dan terintegrasi sehingga dapat meningkatkan pencapaian target sasaran pembangunan yang pada akhirnya mampu memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat.” Ujar Gubernur

Selaras dengan rencana kerja seluruh kabupaten dan kota dengan rencana kerja provinsi merupakan tujuan utama dari rapat ini sehingga sinergitas dan sinkronisasi dapat diwujudkan dorong berjalan baik harus dapat mengisi dan memperkuat antar pemerintahan sehingga setiap rencana dapat diimplementasikan dengan baik dan memberikan hasil optimal.

“Kegiatan yang didukung Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) diharapkan bisa menjadi ajang kepala daerah di kabupaten dan kota untuk menyampaikan hasil pembangunan daerahnya dihadapan gubernur seperti program pembangunan di bidang infrastruktur, sumber daya manusia, pendidikan, pariwisata maupun kesehatan,”

Sementara itu terkait pelaksanaan kegiatan ini dikatakan Bupati Yasti Soepredjo Mokoagow, harapkan bantuan Bapak Gubernur Olly Dondokambey SE,

“Bolmong punya kekayaan alam yang berlimpah yang harus dioptimalkan pengelolaannya agar tidak ada lagi masyarakat yang miskin,” kata Bupati

Senada dengan Plt Bupati Kepulauan Talaud Petrus Tuange, Petrus berjanji akan meningkatkan koordinasi dengan pemerintah provinsi dan pemerintah pusat untuk percepatan pembangunan di wilayah perbatasan menjadi hal prioritas.

Di tempat yang sama, Bupati Minahasa Selatan Christiany E. Paruntu memaparkan dan mengenalkan program cerdas anak Minahasa Selatan yang dikemas dalam bentuk voucher pendidikan yang berisikan kode akses yang diaktifkan melalui perangkat android sehingga bisa berselancar tentang berbagai ilmu pengetahuan di berbagai bidang.

Tidak terlepas dari kepiawaian Gubernur Olly Dondokambey, SE dan Wakil Gubernur Drs. Steven O.E. Kandouw menjalin hubungan dengan pemerintah pusat, hbungan baik antar pemerintah dapat menghasilkan percepatan pembangunan rapat yang dirangkaikan dengan sosialisasi kamtibmas oleh Kapolda Irjen Pol. Drs. Bambang Waskito, berharap seluruh masyarakat Sulut mampu menjaga suasana kondusif selama pelaksanaan Pilkada akan berlangsung Juni 2018, dari hasil alis kamtibmas bisa terjadi polarisasi masyarakat dan itu diperbolehkan walaupun beda pilihan kerukunan harus tetap dijaga.

(Iskandar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.