Jurnalline.com, Penkostrad – Anggota Yonarmed 11 Kostrad melaksanakan karya bakti dalam rangka HUT ke-57 Kostrad tahun 2018 bersama masyarakat desa binaan di Dusun Banyuurip Rt. 02 Rw.04 Desa Banyuurip Kecamatan Tegalrejo, Kabupaten Magelang, Minggu (25/02/2018).
Sasaran karya bakti adalah pembersihan Mushola As Shidiq dan saluran air yang sudah mulai dangkal karena sampah dan tanaman liar yang menyebabkan tersumbatnya aliran air.
Danyonarmed 11 Kostrad Mayor Arm Siswo Budiarto, S.I.P., M.M. memerintahkan secara langsung untuk melaksanakan kegiatan karya bakti bersama warga desa binaan kepada Lettu Arm Samsul Fallah beserta 20 orang anggota dimana dalam pelaksanaan kegiatan bersama-sama warga setempat kurang lebih 35 orang.
“Saya wakil dari warga Banyuurip, sangat senang sekali bisa melaksanakan karya bakti bersama anggota Yonarmed 11 Kostrad di desa kami, ini merupakan suatu kehormatan bagi kami bisa melaksanakan kegiatan bersama anggota TNI” tutur Bapak Isrofi selaku Tokoh Agama daerah setempat.
Para personel dan warga setempat bahu-membahu membersihkan Mushola dengan membersihkan lantai, dinding dan karpet Mushola. Selain itu mereka juga membersihkan saluran air dari tanaman liar dan sampah yang mengganggu aliran air.
Lettu Arm Samsul Fallah mengatakan, “Dengan adanya karya bakti dalam rangka memperingati HUT ke-57 Kostrad tahun 2018 diharapkan agar masyarakat lebih peduli akan kebersihan dan keindahan lingkungan tempat tinggalnya. Selain itu agar terwujud komunikasi sosial yang baik dengan masyarakat sehingga terciptanya semboyan Bersama Rakyat TNI Kuat”.
(Fram/Dre)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media