Jurnalline.com, Kab.Serang, Kab. Serang (Banten) – Kapolres Serang AKBP Indra Gunawan, S.I.K, M.H mengunjungi Pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Fathaniyah , Jl. Pancoran Mas II Blok Ai No.27, Tembong, Cipocok Jaya, Kota Serang, Banten, Senin (07/05).
Kunjungan tersebut tak lain bersifat silaturahmi antara pihak Kepolisian dengan jajaran ulama. Dalam kunjungannya, Kapolres Serang didampingi Wakapolres Serang Kompol Heri Sugeng, S.I.K dan Kasat Intelkam Polres Serang AKP Asroji, SH, langsung bertemu dengan KH Matin Syarkowi di kediaman pimpinan Pondok Pesantren Al-Fathaniyah itu.
“Tujuan utama berkunjung ke Pondok Pesantren ini adalah menjalin tali silaturahmi untuk lebih mendekatkan Polri kepada para ulama. Diharapkan pihak Kepolisian bisa tetap menjaga kumonikasi dengan para ulama yang ada di ponpes-ponpes dalam persiapan pengamanan Pilkada serentak dan Pilpres 2019 nanti, khususnya di wilayah Hukum Polres Serang agar kondusif,” terang Kapolres Serang.
Kapolres Serang mengajak, mari kita berusaha membangun kekompakan, membangun solidaritas, bergandeng renteng untuk menghadapi ancaman dari luar maupun dari dalam yang tidak menghendaki Indonesia bersatu, indonesia kuat, tandasnya.
KH. Matin Syarkowi mengatakan bahwa keluarga besar Ponpes sangat antusias menerima kunjugan dari Kapolres Serang beserta jajaran.
“Semoga dengan perlindungan Allah SWT, Kapolres yang humanis seperti ini, Kabupaten Serang bisa lebih aman lagi dari segala macam mara bahaya yang ada,” paparnya.
(Yyg.K/Humas Polres Serang)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media