Latihan Pertempuran Jarak Dekat Taruna Akmil di Yonif Mekanis Raider 411 Kostrad

Spread the love

Jurnalline.com,Penkostrad – Sebanyak 17 Taruna Tingkat IV Akademi Militer Magelang melaksanakan dril teknis latihan Pertempuran Jarak Dekat (PJD) di lapangan PJD Yonif Mekanis Raider 411/PDW. Sabtu (26/5/2018).

Pada kesempatan itu Wakil Gubernur Akmil Brigjen TNI Wirana Prasetya Budi, didampingi oleh Komandan Resimen Taruna Kolonel Inf Bambang Trisno Hadi, dan tim evaluasi yang dipimpin oleh Kolonel Inf Trenggono, meninjau langsung ke lapangan Yonif Mekanis Raider 411/PDW Kota Salatiga.

Latihan Pertempuran Jarak Dekat (PJD) khususnya bagi para Taruna  Tingkat IV Akmil,  bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan dapat secara terbatas dalam melaksanakan latihan tersebut.

Pelaksanaan Latihan Petempuran Jarak Dekat (PJD) para Taruna ini mendapat bimbingan, pengawasan dan pengendalian yang melekat dari para pelatih, hal ini dilakukan untuk menjaga faktor keamanan dan keselamatan sehingga pelaksanaan Petempuran Jarak Dekat (PJD) dapat dilaksanakan dengan Tertib, aman dan Lancar.

Danyonif Mekanis Raider 411/PDW Letkol Inf Widi Rahman S.H di sela-sela latihan mengatakan, “Latihan Pertempuran Jarak Dekat (PJD) merupakan pengalaman pertama bagi para Taruna tingkat IV yang melaksanakan OJT di Yonif Mekanis Raider 411/PDW, untuk itu  mereka harus konsentrasi dan mengikuti instruksi dari para pelatih untuk menghindari terjadinya kesalahan dalam latihan. Kerena Materi PJD sekarang sangat penting untuk mendukung tugas pokok TNI yang semakin Kompleks.

(Fram/Dre)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.