Jalin Silaturahmi Dan Persatuan, Camat Palmerah Zeri Ronazy Gelar Halal Bihalal

Spread the love

Jurnalline.com, Palmerah (Jakbar) – Camat Palmerah Zeri Ronazy, SH, MM. Pem menggelar kegiatan Silaturahmi Halal Bihalal Idul Fitri 1439 H dan tausyiah agama dengan menghadirkan penceramah kondang Ustadzah Mamah Dedeh di halaman Kantor Kecamatan Palmerah, jalan H. Taisir No.2 RW 12 Kelurahan Palmerah, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat, Kamis (28/6) Pagi.

Acara diawali dengan pembacaan kalam Ilahi ayat-ayat suci Al-Qur’an yang dibawakan oleh Ibu Ratu Nadia Zeri, yang adalah istri Camat Palmerah & juga sebagai Ketua TP-PKK Kecamatan Palmerah.

“Saya selaku Camat Palmerah dan atas nama Pemerintah Kecamatan Palmerah mengucapkan Minal Aidin Wal Faidzin, Mohon Maaf Lahir & Bathin, Yok Kita pupuk dan pelihara persatuan & kesatuan Kita, jangan mudah terpecah belah,” papar Camat Palmerah Zeri Ronazy.

“Silaturahmi halal bihalal Idul Fitri 1439 H ini insya Allah senantiasa bisa memperkuat dan memajukan ikatan di antara Kita, terlebih dengan keikutsertaan para Kader PKK dalam membantu dan menyukseskan program Pemprov DKI Jakarta,” tambahnya.

Acara Halal Bihalal & tausyiah agama ini dihadiri Sekcam Bambang Sutarno, para Lurah se-Kecamatan Palmerah, seluruh ASN Kecamatan Palmerah, Kasatpol PP, Kasatpel Dishub, Kasatpel Sumber Daya Air, Kasie Internal, Kasubbag, staf, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, para Ketua RT, RW, LMK, FKDM, Kader PKK, Kader Jumantik dan jamaah Majelis Taklim se-Kecamatan Palmerah.

Saatnya acara tausyiah agama disampaikan oleh penceramah kondang bernama lengkap Ustadzah Dedeh Rosadah atau lebih dikenal masyarakat dengan sebutan Mamah Dedeh yang selalu menghiasi layar kaca salah satu TV Nasional setiap pagi.

“Mari Kita kokohkan hubungan Kita dengan bersilaturrohim dan jangan lupa mari Kita isi dengan pengajian untuk memperdalam agama Islam bukan dengan arisan dan tabungan,” tandas Ustadzah Mamah Dedeh.

“Harus ingat dan waspada, mari kita camkan dan ikuti 3 sifat manusia yakni: 1. Jauhkan sifat pemarah dengan hadiri pengajian; 2. Buang sifat syaitan yag selalu mengajak berbuat kejahatan dan kerusakan dengan memecah belah dan melarang orang berbuat baik; 3. Hindarilah sifat binatang dalam berbuat tidak menggunakan akal dan selalu bersifat serakah maka hindari sifat binatang ini dengan menjauhkan berbuat korupsi dan bersifat sombong,” pungkas Ustadzah Mamah Dedeh yang merupakan alumni dari IAIN Syarif Hidayatullah, kampus yang berada di Ciputat, Tangerang Selatan.

Di akhir acara seluruh tamu undangan berkesempatan saling bersalaman dengan Camat Palmerah dan Ustadzah Mamah Dedeh. Bahkan seluruh hadirin berkesempatan berfoto bersama dengan Mamah Dedeh.

(Ivan)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.