KAPOLRES SERANG PIMPIN UPACARA HARI LAHIR PANCASILA

Spread the love

Jurnalline.com, Kab. Serang (Banten) – Hari ini merupakan Hari Lahir Pancasila yang merupakan sebuah landasan negara di Indonesia.

Pada hari ini, Kepolisian Resort Serang memperingatinya dengan melaksanakan upacara peringatan yang di adakan di lapangan hijau Mapolres Serang.

Dipimpin oleh Kapolres Serang AKBP Indra Gunawan, S.I.K, M.H, upacara ini berjalan dengan lancar tanpa kendala apapun.

Kapolres mengatakan bahwa Indonesia dengan Panca Sila adalah rumah bersama apapun suku dan bahasa daerah masyarakanya di satukan dalam Pancasila.

Ia mengingatkan bahwa Indonesia berdiri dari ribuan pulau, serta terdiri dari berbagai suku dan agama, oleh karena itu ia mengajak untuk mengingat kembali sejarah tebentuknya Indonesia.

“Kita mohonkan ke semua masyarakat di hari ini, dengan lahirnya Pancasila untuk ingat kembali bahwa Indonesia terbentuk bukan hanya karena 1 atau 2 agama dan 1 atau 2 suku, namun dari berbagai agama dan suku,” ungkapnya.

“Indonesia terdiri dari gabungan beberapa agama, berbagai suku, berbagai bahasa, dan ribuan pulau, maka terbentuklah Indonesia ini, dengan Pancasila sebagai patokan dasarnya., jangan di kacau – kacau lagi,” tegasnya.

(Yyg.K/Humas Polres Serang)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.