Prajurit Yonif Para Raider 502 Kostrad Terima Pengarahan Dari Sesepuh

Spread the love

Jurnalline.com, Penkostrad – Prajurit Yonif Para Raider 502 Kostrad menerima pengarahan dari sesepuh prajurit Ujwala Yudha bertempat di Asrama Yonif Para Raider 502 Kostrad Jabung, Malang, Senin (30/7/2018).

Pengarahan ini merupakan bentuk tukar pengalaman generasi terdahulu Yonif Para Raider 502 Kostrad serta dalam rangka mempererat tali silahturahmi antara generasiYonif Para Raider 502 Kostrad.

Menurut Serka (Purn) Aminan sesepuh Yonif Para Raider 502 Kostrad menyampaikan kepada para generasi muda Ujwala Yudha untuk selalu tetap menjaga jiwa korsa serta mental yang kuat di karenakan hal tersebut merupakan hal yang mutlak yang harus di tanamkan dalam jiwa setiap prajurit untuk mencapai suatu keberhasilan.

“Saya berpesan kepada generasi muda Ujwala Yudha agar selalu tetap menjaga jiwa korsa dan mental pantang menyerah dalam melaksanakan kegiatan apapun.Karena hal terebut merupakan syarat mutlak yang harus ditanamkan di setiap hati prajurit Ujwala Yudha untuk mencapai suatu keberhasilan “.

Danyonif Para Raider 502 Kostrad Mayor Inf Roihan Hidayatullah,S.Sos., MTr (Han) menyampaikan pengarahan para sesepuh ini merupakan ajang silahturahmi tatap muka antar senior dan junior prajurit Yonif Para Raider 502 Kostrad. “Di sini kita bisa saling bertukar ide dan pengalaman selama berdinas di Yonif Para Raider 502 Kostrad,” ujar Danyon

“Dalam forum ini kita bisa bertukar pengalaman dengan para sesepuh Yonif Para Raider 502 Kostrad, kita lebih bisa mengerti akan sejarah satuan, harapanya ke depan para prajurit bisa mengambil hikmah pengalaman dari para sesepuh Batalyon, sehingga para generasi muda bisa lebih semangat lagi untuk terus berbuat baik demi nama baik serta kehormatan Yonif Para Raider 502 Kostrad,“ tutur Danyonif Para Raider 502 Kostrad.

(Fram/Dre)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.