Yonif Para Raider 502 Kostrad Bantu Warga Desa Salurkan Air Bersih

Spread the love

Jurnalline.com, Penkostrad – Musim kemarau panjang yang terjadi saat ini menimbulkan dampak krisis air bersih di wilayah sekitar Desa Gunung Jati. Mengantisipasi masalah tersebut prajurit Yonif Para Raider 502 Kostrad bersama BPBD Kabupaten Malang serta aparat desa membantu menyalurkan bantuan air bersih di wilayah desa Gunung Jati, Kemantren, Malang, Jum’at ( 21/09/18 ).

Sebanyak 3 tangki air dengan total 15.000 liter air bersih disalurkan dibeberapa dusun di desa Gunung Jati setiap harinya. Bpk Mujiran warga desa Gunung Jati menyampaikan ucapan terima kasih kepada Yonif Para Raider 502 Kostrad dan BPBD Kabupaten Malang yang telah membantu menyalurkan air bersih sehingga kebutuhan air di desa kami dapat tercukupi kembali disaat musim kemarau yang panjang ini.

Danyonif Para Raider 502 Kostrad Mayor Inf Roihan Hidayatullah, S.Sos., MTr (Han) menyampaikan, “Program penyaluran air bersih ini akan terus berjalan sampai tercukupinya kebutuhan air di desa Gunung Jati, semoga dengan tersalurkannya air bersih di desa Gunung Jati ini dapat mengurangi beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan air bersih setiap harinya,” tutur Danyonif Para Raider 502 Kostrad.

(Fram/Dre)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.