Jajaran KCK Koorcabrem 132 PD XIII/Merdeka, Ny. Agus Sasmita : Pantau Langsung Bantuan Ke Palu

Spread the love

Jurnalline.com, Sulawesi Tengah (Donggala Palu ) – Ny. Agus Sasmita selaku Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) koorcabrem 132 PD XIII Merdeka, beserta Ny. Sihotang, bersama Ibu Dandim 1306/Donggala memberikan bantuan berupa paket logistik dan tenaga kesehatan dari Yonkes Divisi 2 Kostrad bersama relawan RS Anutapura di Desa Puroo Kecamatan Lindu Kabupaten Sigi, Rabu (10/10/2018) Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban penderitaan yang kini tengah dialami para korban bencana alam.

Pemberian bantuan ini sebagai bentuk kepedulian dan empati Persit Kartika Chandra Kirana Koordinator cabrem 132 terhadap kesulitan masyarakat yang dialami akibat musibah
Bencana alam gempa bumi, dengan dampak pasca gempa yanh berkekuatan 7,4 Skala Richter ini menimbulkan gelombang tsunami setinggi kurang lebih 6 meter menghantam Wilayah Palu Donggala dan sekelilingnya dengan menyisakan puing-puing bangunan serta rumah warga yang hancur.

“Kami dari Persit Kartika Chandra Kirana Koorcabrem 132 PD XIII Merdeka turut prihatin atas terjadinya musibah ini dan kami berharap jangan dilihat besar kecilnya apa yang kami berikan namun kami tulus untuk turut berperan serta,” ungkap Ketua Persit Kartika Ny. Agus Sasmita

Lanjuy pada kesempatan yang sama Ibu Ketua Persit KCK menyampaikan serta menghimbau kepada para warga agar tetap bersabar dalam menghadapi kondisi seperti saat ini.

“Ny. Agus sasmita mengajak masyarakat bangkit untuk membangun sulawesi tengah terutama Desa Puroo untuk menjadi yang lebih baik.”imbuhnya

Kepada ibu-ibu Persit supaya ikut aktif dan turut berpartisipasi didalam membantu warga korban bencana alam sesuai kemampuan yang dimiliki ataupun dengan bekerjasama dengan pihak lain, sebagai seorang istri prajurit, memang harus bisa memberikan contoh kepada masyarakat jika memiliki kepedulian terhadap warga sekitar.

“Anggota Persit KCK harus dapat mewujudkan kemanunggalan Persit dengan masyarakat karena Persit berasal dari masyarakat dan bekerja bersama dan untuk masyarakat”, pungkasnya.

(EffendyIskandar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.