Jurnalline.com,Tangerang Selatan – Terjadinya bencana gempa dan tsunami yang terjadi di Palu dan Donggala, membuat banyak pihak yang ingin membantu meringankan beban para korban. Seperti yang di lakukan oleh pihak Kelurahan Jurang Mangu Barat (Jubar), Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).
Kelurahan Jubar berhasil mengumpulkan dana sebesar 22.715.000 rupiah ( Duapuluh dua juta tujuh ratus limabelas ribu rupiah) dalam kurun waktu 4 hari.
Lurah Jurang Mangu Barat, Makmun mengatakan, pihaknya berhasil mengumpulkan sejumlah uang tersebut dari hari Jumat (05/10) sampai hari Senin ini.
“Tentunya derita dari saudara-saudara kita yang berada di Kota Palu dan Donggala ini adalah penderitaan kita bersama, bagaimana kita dapat berperan dan berpartisipasi melalui sumbangan baik dari uang, sembako dan lain sebagainya,” Kata Makmun. Senin (08/10/2018)
Selanjutnya Makmun mengatakan, jika pihaknya telah melakukan penyerahan kepada bidang Kesejahteraan Sosial (Kesos), Kecamatan Pondok Aren.
“Iya sejumlah 22.715.000 rupiah sudah kita serahkan tadi pagi. Jumlah tersebut masih kemungkinan bertambah. Harapan saya, semoga nominal tersebut bisa membantu beban saudara kita di Palu dan Donggala.” Imbuh Makmun
(Tb)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media