Yudi, Pria Asal Kaiyasa ini Pimpin PWI Haltim

Spread the love

Jurnalline.com, Haltim (Maluku Utara) – Kepengurusan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Halmahera Timur (Haltim) resmi dipimpin oleh Yudi Salam. Hal itu setelah ditetapkannya Yudi Salam sebagai Ketua Umum dalam Surat Keputusan PWI Provinsi Maluku Utara nomor 02/KPTS/PWI-MALUT/2019. Diketahui, Yudi berasal dari desa Kaiyasa, Kota Tidore Kepulauan.

Penerbitan SK langsung diserahkan secara resmi kepada Ketua PWI Haltim Yudi Salam, oleh Sekertaris PWI Provinsi Maluku Utara Adnan Ways, didampingi Ketua PWI Malut, Halik dJokrora, Sekretaris PWI Haltim, Hasrul Rao dan Bendahara, Rudy Mochtar bertempat di kedai Kopi Djarot Kota Ternate, Minggu (20/1).

Ketua PWI Provinsi Maluku Utara, Halik dJokrora, mengatakan bahwa dengan di serahkannya SK kepengurusan PWI Haltim maka keberadaan PWI Haltim telah resmi untuk menjalankan kerja-kerja organisasi sebagaimana aturan organisasi.” Dan hal itu menjadi amanah, sehingga harus di jalankan sebagaimana AD/ART PWI,” tukasnya.

Dirinya juga meminta agar, PWI Haltim selalu berkordinasi dengan PWI Provinsi, jika dalam perjalanan ada persoalan-persoalan yang belum jelas ataupun belum dipahami.” Sehingga perjalanan PWI di Haltim benar-benar sesuai dengan garis organisasi yang ada,”ungkapnya.

Sementara itu, paska penyerahan SK, Yudi mengatakan akan melakukan persiapan pelantikan terlebih dahulu, dan mematangkan semua persiapan untuk kegiatan tersebut.” Sehingga kita targetkan di bulan februari nanti, kita sudah bisa melakukan pelantikan,” tandasnya.

Selain itu, dirinya juga menyampaikan terima kasih kepada PWI Provinsi Maluku Utara yang telah memberikan amanah besar untuk menjalankan PWI di Halmahera Timur,” Setelah pelantikan kita juga akan merumuskan program yang bersifat pemberdayaan kegiatan lainnya sebagaimana perintah organisasi,”pungkasnya

(YUDI/RIF)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.