Jurnalline.com, Penkostrad – Anggota Yonif Mekanis Raider 413/Bremoro Kostrad bersama BNK dan FKPPI Sukoharjo, membagikan ratusan nasi bungkus kepada masyarakat yang kurang mampu dan tukang becak yang berada di sekitar Kota Sukoharjo, Jumat (1/2/2019).
Hari Jumat menjadi kesempatan beberapa pihak untuk berbagi dengan sesama. Beberapa cara dilakukan. Seperti yang terlihat di depan seputaran Kota Sukoharjo. Sejumlah orang dengan sukarela bagi-bagi nasi bungkus kepada penguna jalan di seputaran kota Sukoharjo.
Itulah yang dilakukan anggota Yonif Mekanis Raider 413/Bremoro Kostrad bersama BNK dan FKPPI. Mereka berkeliling dengan motor untuk blusukan sembari membawa nasi bungkus. Mulai melangkah pukul 01.00 WIB sampai dengan selesai, membagikan nasi bungkus untuk kaum duafa dan tukang becak yang ditemuinya.
Danyonif Mekanis Raider 413 Bremoro Fikky Nur Kuncoro Jati mengatakan, kegiatan bagus seperti ini merupakan wujud kedekatan TNI dengan duafa dan tukang becak, selain itu juga dapat memberikan banyak manfaat kepada masyarakat khususnya Sukoharjo serta mempererat tali silaturrahmi antara prajurit Yonif Mekanis Raider 413/ Bremoro Kostrad sehingga selalu manunggal dengan rakyat.
(Fram/dre)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media