Jurnalline.com, Puspen TNI – Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Mayjen TNI Joni Supriyanto menghadiri pembukaan dan mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Lomba Menembak Pangdam Jaya 2019 di Lapangan Tembak Rakca Jaya Den Arhanud 003/1/F Kodam Jaya, Cikupa, Tangerang, Provinsi Banten, Sabtu (16/2/2019).
Kejurnas Menembak Pangdam Jaya 2019 di buka secara resmi oleh Kasdam Jaya Brigjen TNI Suharyanto mewakili Pangdam Jaya Mayjen TNI Eko Margiyono. Kejurnas diikuti dari berbagai kalangan, seperti TNI, Polri dan masyarakat umum.
Dalam kejurnas kali ini, dipertandingkan beberapa kategori yaitu Kategori Menembak Pistol Eksekutif (20 M dan 25 M), Menembak Pistol Presisi 25 M Open, Menembak Reaksi IPSC (level 1), Menembak Reaksi Non IPSC, Menembak Reaksi PPC 1.500 Match, Menembak Senapan 100 M, Menembak Metal Silhouette 300 M, Menembak Benchrest Presisi 500 M, Menembak Benchrest Grouping 500 M, Menembak Benchrest Presisi 600 Yards dan Menembak Benchrest Grouping 600 Yards.
Kejurnas Menembak Pangdam Jaya 2019 berlangsung mulai tanggal 15 s.d 20 Februari 2019, dan dilaksanakan di tiga tempat yaitu Lapangan Tembak Den Arhanud 003/1/F Kodam Jaya, Cikupa Tangerang, Lapangan Tembak Senayan Jakarta Pusat dan Lapangam Tembak Cilodong Depok.
Dalam Kejurnas Menembak Pangdam Jaya 2019 tersebut, Mayjen TNI Joni Supriyanto yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Persatuan Menembak dan Berburu Indonesia (Perbakin) periode tahun 2018-2022 mengikuti Lomba Tembak Pistol Eksekutif para Perwira Tinggi dengan jarak 20 M dan Lomba Tembak PPC 1500 Match.
Kejurnas Menembak Pangdam Jaya 2019 bertujuan untuk mencari dan menjaring bibit-bibit atlet menembak serta diharapkan mampu meningkatkan dan memelihara kemampuan para atlet yang pada akhirnya dapat mewakili Indonesia diajang lomba tembak internasional.
(Fram)
Autentikasi :
PLH. Kabidpenum Puspen TNI.
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media