Jurnalline.com, Sulawesi Utara – Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol Dr. Sigid Tri Hardjanto, SH, MSi membuka acara pembekalan kepada personil Polda Sulut terkait pengamanan Pemilu tahun 2019, bertempat di Ruang Lotus Hotel Sintesa Peninsula manado, Senin (04/02/2019).
Turut hadir sekitar 900 personil Polri yang terdiri dari para PJU, para Kapolres/ta jajaran, para Kapolsek, para Kabag, Kasat, dan bersama 690 anggota Bhabinkamtibmas se- Provinsi Sulawesi Utara.
Turut hadir Gubernur Sulut Olly Dondokambey, Wakapolda Sulut, Kasdam XIII/Merdeka Brigjen TNI Fajar Setyawan, Ketua KPU, Ketua Bawaslu, Kesbangpol, Wakajati, perwakilan Bakamla dan perwakilan Lantamal.
Dalam sambutan yang disampaikan Kapolda Irjen Pol Dr. Sigid Tri Hardjanto, SH, M.Si, mengatakan dulaksanakannya Kegiatan ini adalah merupakan sarana sosialisasi kesiapan kita atas tanggung jawab guna menjamin, menjaga keamanan, ketertiban dan kelancaran demi suksesnya penyelenggaraan pemilu tahun 2019,
“Khusus untuk di wilayah Provinsi Sulawesi Utara, peran Bersama dan tugas yang kita laksanakan ini harapan dapat memenuhi harapan masyarakat.” Ujar Kapolda
Lanjutnya peran dan tugas anggota Polri sebagai penanggung jawab keamanan dalam negeri, adalah berkewajiban untuk mengawal, menjaga dan mengamankan suksesnya penyelenggaraan pesta demokrasi pileg dan pilpres tahun 2019.
“Polda Sulut harus melakukan manajemen keamanan yang terpadu dan komprehensif, dengan mengerahkan segala sumber daya dan kerja sama sinergis dengan Penyelenggara Pemilu, TNI, masyarakat sebagai mitra keamanan hal ini diharapkan dapat mencapai sasaran.”
Diketahui untuk mengantisipasi berbagai potensi kerawanan yang dapat terjadi pada setiap tahapan Pileg, maupun Pilpres tahun 2019, serta dalam rangka menjamin stabilitas kamtibmas tetap kondusif, Polri harus dapat sikapi dengan kematangan berpikir serta bertindak dengan penuh kedewasaan dalam menghadapi setiap tahapan supaya dapat berjalan sesuai dengan rencana.
“Personel Polri dan semua pihak yang terkait dengan penyelenggaraan Pileg dan Pilpres tahun 2019 dapat turut serta berpartisipasi aktif dalam upaya mewujudkan dan memelihara kondusifitas situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Sulut ini.” Jelas Kapolda Polri tidak mungkin bekerja sendiri dalam pelaksanaan Pileg dan Pilpres tahun 2019.
Akhir sambutan kapolda Irjen Pol Dr. Sigid Tri Hardjanto, SH, M.Si, mengucapkan Terima kasih kepada para Komandan Satuan TNI yang mendukung dan membantu melaksanakan pengamanan pileg dan pilpres tahun 2019 nanti.
(Kabidhumas Polda Sulut Ibrahim Tompo/EffendyIskandar)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media