Jurnalline.com, Indralaya (Sumatera Selatan) – Sosialisasi seleksi calon kepala sekolah untuk jenjang SD SMP tahun 2019 berlangsung Kamis (7/2/19) di SMPN I Indralaya. Yang diikuti 200 peserta dan dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Kabupaten Ogan Ilir (OI) Dr. Ariyanto.
Ke 200 peserta tersebut terdiri dari SD berjumlah 120 orang dan dari SMP 80 orang yang terdiri dari kepala sekolah dan guru baik SD maupun SMP yang ada di 16 Kecamatan di Ogan Ilir.
Dikatakan Indra Yudistira Kabid Pembinaan SMP Dikbud OI, sosialisasi ini menindak lanjuti Permendikbud no 6 tahun 2018 tentang penugasan guru sebagai kepala sekolah dan sebelum dilakukan sosialisasi terlebih dahulu telah diedarkan undangan pada bulan Oktober 2018 yang lalu.
Dikatakan Indra yang didampingi Darojad, Kasi PTK Bidang SMP Dikbud OI peserta yang ikut sosilisasi ini sembari langsung penilaian administrasi, setelah berhasil menyelesaikan dua tahap yaitu sosialisasi dan juga dinyatakan lulus administrasi akan dilanjutkan pada tahapan penilaian bidang akademik.
“peserta saat mengikuti sosialisasi sembari juga diseleksi administrasinya, kalau dinyatakan memenuhi persyaratan akan mengikuti tahap selanjutnya yaitu tes akademik, misalnya sudah S1, Pangkat 3C dan bersertifikasi”, ujar Indra.
Lanjutnya, setelah dinyatakan lulus tahap ketiga yaitu tes Akademik, akan dilanjutkan dengan mengikuti Diklat dan disesuaikan dengan kebutuhan. Kalaupun belum seluruhnya terealisasi tahap pertama, yang sudah dinyatakan lulus harus menunggu pada penempatan tahap berikutnya.
(Mie)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media