Tim Sergap Mabesad Tinjau Penggilingan Padi Di Wilayah Kodim 0803/Madiun

Spread the love

Jurnalline.com, Madiun – Tim Sergap Mabes TNI Angkatan Darat (Mabesad), melakukan peninjauan serapan gabah di wilayah Kodim 0803/Madiun di area penggilingan, UD. Sederhana di Desa Banyukambang, Kecamatan Wonoasri, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Jumat (15/2/2019).

“Kunjungan kerja guna mendukung pelaksanaan kegiatan monitoring dalam pencapaian target Serapan Gabah Petani (Sergap) secara langsung di wilayah dan bagaimana Bulog di lapangan dalam penyerapan gabah petani,” jelas Ketua Tim Sergap Mabesad Kolonel Arm Purbo Prastowo, S.I.P.,MM.

Lebih lanjut menegaskan, Kodim 0803/Madiun, Dinas Pertanian dan Bulog merupakan tim terpadu dalam peningkatan ketahanan pangan. “Untuk para gapoktan ini adalah program ketahanan pangan nasional,” Ujarnya.

Peninjauan di penggilingan padi milik Ibu Eni sebagai langkah untuk mendukung, mensukseskan program pemerintah dalam pencapaian swasembada pangan dan menuju kedaulatan pangan.

Sementara Dandim 0803/Madiun Letkol Czi Nur Alam Sucipto, S.Sos., menyebut, kunjungan itu merupakan forum komunikasi, sehingga Bulog dapat mencapai target dalam penyerapan gabah petani.

“Para gapoktan dan poktan agar di sampaikan kendala yang ada di lapangan, agar pemerintah bisa menyelesaikan dan memfasilitasi para gapoktan,” tandasnya.

(Fram)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.