Wagub Sumsel : Pulau Maspari adalah Destinasi Wisata Menjanjikan

Spread the love

Jurnalline.com, Palembang – Wakil Gubernur Sumatera Selatan Ir.H.Mawardi Yahya di dampingi Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain Adinegara meletakan batu pertama pembangunan pos pengamanan terpadu Pulau Maspari,Selasa(26/2) diikuti oleh
Kepala OPD Prov Sumsel Tim Ekpedisi Ceng Ho dan peserta Kemah Bakti Pemuda Pariwisata dan Bela Negara Gabungan SeSumsel 2019.

Mawardi Yahya mengatakan,Ada destinasi pantai yang indah dengan terumbu karang dan keanekaragaman hayati serta ada juga penyu bersisik dan banyak lagi yang lainnya, Nah semua potensi ini harus kita jaga dengan baik karna ini aset sumsel yang luar biasa.”tegasnya.

Dikataka Mawardi, Pemprov Sumsel berkomitmen memberikan perhatian lebih pada Pulau ini,Pulau Maspari ini sebenarnya sudah mulai dikelola sejak zaman Gubernur Rosihan Arsyad dan kita akan melanjutkan agar pulau maspari ini berkembang dan populer menjadi destinasi wisata baru disumsel yang sangat menjanjikan.

Disini juga akan kita bangun pusat pembenihan ikan dan udang,Karena saya lihat dari daerah Wahyuni Mandira sampai ke Bangka para petani tambak udang perlu perhatian dari pemerintah makanya perlu ada pengadaan benih. Karna yang ada selama ini para petani tambak membeli di Bali, Lampung dan Jepara karena kita belum punya tempat pembenihannya dan insyah allah kedepan dipulau maspari ini sudah ada pusat pembenihan udang windu, ikan laut dan bandeng dan kita akan mengirim SDM kita untuk belajar di jepara langsung cara pembenihan yang baik dan benar.

Sementara Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain Adinegara memastikan wilayah di sekitar pulau Maspari ini aman dan tak ada kendala berarti, Namun demikian tetap diperlukan Posko Terpadu yang melibatkan seluruh stakeholder. Karena bagaimanapun tetap diperlukan keamanan mengingat di daerah tersebut dekat dengan laut lepas.”ujarnya”

Lanjutnya, Aman ya tapi seperti pak Wagub bilang kita tetap perlu Pos Terpadu, karna ada info ini dekat laut lepas dan perlintasan pasti ada unsur bahaya juga seperti perompak sehingga sektor keamanan memang dibutuhkan.

Dengan adanya pos terpadu ini kita berharap tentu ada peningkatan pendapatan petani nelayan. Makanya kita sangat dukung program pak Wagub ini dan mudah mudahan tidak ada halangan pembangunan pos terpadu tersebut akan rampung dibangun pada tahun 2020 dan personil kita siap mengamankan pulau maspari dari tindak kejahatan yang akan mengancam.”ungkap Kapolda.

(Sr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.