Jurnalline.com, Banten – Dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif di wilayah hukum Polda Banten, Personil Direktorat Samapta Polda Banten patroli dengan menggunakan roda empat di Perumahan Widiasri Lontar, Arimbi dan Terminal Pakupatan. Senjn (18/3/2019).
Kapolda Banten Irjen Pol Drs Tomsi Tohir, Msi melalui Dirsamapta Polda Banten Kombes Pol Jondrial Sik mengatakan dengan dilakukan
patroli roda empat untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, sehingga situasi keamanan di wilayah Banten menjadi kondusif.
“Kami menyisir daerah dimulai dari rute keberangkatan Polda Banten hingga Pandean, kami memberikan himbauan Kamtibmas kepada security perumahan Widiasri untuk melakukan patroli disekitaran perumahan dengan sasaran mobil yang terparkir diluar mengingat maraknya kejadian pecah kaca mobil oleh orang tak dikenal dan selalu berhati – hati dalam menyimpan kendaraan,” kata Dirsamapta Polda Banten Kombes Pol Jondrial kepada awak media.
“Tak lupa personil mengingatkan Kepada warga, apabila di sekitar Lingkungan terjadinya Gangguan Kamtibmas segera Laporkan ke Polsek atau polres Terdekat atau bisa menghubungi Personil Patroli,” tambanya.
Sementara itu Kabid humas Polda Banten AKBP Edy Sumardi Priadinata, S.I.K, M.H menjelaskan tidak patroli dengen menggunakan roda empat saja akan tetapi personil Ditsamapta Polda Banten berdialog dengan tukang ojek di kawasan Arimbi agar selalu meningkat kewaspadaan di malam hari serta mematuhi rambu-rambu,” jelasnya.
“Pesonil dit samapta menghimbau kepada security di ruko pakupatan agar selalu waspada dan segera melapor ke Polsek terdekat jika terjadi gangguan Kamtibmas,” ujarnya
“Situasi Lokasi dan jalur yang di lalui regu Patroli Aman terkendali dan tidak ditemukan adanya kriminalitas/kejahatan jalanan,” tutupnya.
(Yati/Bidhum)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media