Ketua BPN Banten, Tak Sependapat Ajakan People Power, Mari Wujudkan Banten yang Aman dan Damai

Spread the love

Jurnalline.com, Serang (Banten) – Pasca Pemilu 2019 di seluruh Wilayah Provinsi Banten, Dansat brimob Polda Banten Kombes Pol Reeza Herasbudi, S.IK., M.M terus melaksanakan Silaturahmi kepada para tokoh tokoh ulama dan masyarakat. Alhamdulillah Hari ini kita mengunjungi kediaman Tokoh agama selaku Ketua BPN Provinsi Banten H. Eki Baehaki jl jagar ayu No. 45 Ciracas Serang Banten, Rabu (15/5/19) pukul 11: 00 WIB

“Pada hari ini Kami melaksanakan Silahturahmi kepada tokoh agama selaku Ketua BPN Provinsi Banten di kota Serang dengan tujuan kami dari Polri ingin lebih dekat dengan Tokoh- tokoh agama dan Masyarakat, ” Kata dansat brimob kepada awak media.

Kemudian Reeza menyampaikan bahwa Dengan adanya jalinan silahturahmi antara Polri dan tokoh agama yang merupakan Program dari Kapolda Banten Irjen Pol Drs. Tomsi Tohir, M.Si Mengharapkan adanya komunikasi yang baik antara Aparat Kepolisian dan tokoh agama masyarakat sehingga situasi Kamtibmas di daerah Hukum Polres cilegon Polda Banten akan kondusif.

“Kami dari Kepolisian Daerah Banten berharap dapat berkerjasama dengan tokoh agama masyarakat sehingga kami Sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat, dapat mengetahui apa permasalahan dan harapan masyarakat. Sehingga hal-hal yg kecil, tidak akan menjadi besar, ” Ujarnya.

Kemudian ia mengajak para tokoh agama untuk ikut mendinginkan situasi pasca pemilu ini dengan beredarnya berita tentang ajakan people power.

“Mari kita percayakan KPU yang sedang melakukan penghitungan suara, jangan terpancing isu atau ajakan people power, apapun hasil keputusan KPU merupakan hasil yang terbaik untuk bangsa dan negara. Kalau tidak puas, salurkan sesuai mekanisme, yaitu melalui Bawaslu dan Mahkamah Konstitusi, dan mari Menjaga nama baik kasepuhan banten dengan tidak melakukan perbuatan anarkis.”Harapnya.

Sementara itu Tokoh agama selaku Ketua BPN Provinsi Banten H Taufik Nur Iman mengatakan bahwa Untuk massa Pendukung Paslon 02 di Provinsi Banten akan menerima hasil penghitungan Suara yang di laksanakan oleh KPU Banten.

“Kami akan membantu mendinginkan situasi dan suasana di wilayah Banten terkait berita yg beredar selama ini yg menjurus pada kerusuhan. Dan diyakini Banten aman.” Katanya.

Penulis : Khnza
Editor : Fay
Sumber : Bidhumas

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.