Jurnalline.com, Serang (Banten) – Biddokkes Polda Banten melaksanakan food safety (pengamanan makanan) dan keslap dalam rangka kunjungan cawapres 01 KH. Ma’ruf Amin yang bertempat di Lembaga Pendidikan Islam (LPI) manba’ul hikmah renged kresek tangerang banten, Minggu, (16/6/2019) Pukul 08.00 Wib.
Kapolda Banten Irjen Pol Drs Tomsi Tohir, Msi melalui Kabiddokkes Polda Banten Akbp dr. Nariyana , M.Kes kepada awak media, Mengatakan Bahwa kegiatan Food Safety ini merupakan sistem manejemen keamanan makanan yang dapat membantu mengurangi resiko bahaya yang berkaitan dengan makanan dan minuman.
“Keamanan pangan merupakan kondisi dan upaya yang diperlukan untuk mencegah pangan dari kemungkinan cemaran biologis, kimia, dan benda lain yang dapat mengganggu, merugikan, dan membahayakan kesehatan manusia, Perlu di ketahui setelah semua dinyatakan aman, maka kami membuat berita acara pemeriksaan bahan makanan dan atau makanan jadi yang ditandatangani oleh pihak catering/penyedia makanan, ketua tim pemeriksa dan satu orang saksi,” Ujarnya.
Dari pemeriksaan menu makan siang tidak ditemukan kandungan yang berbahaya sehingga makanan dan minuman aman serta layak untuk di konsumsi.
Penulis : Khnza
Editor : Ndre
Sumber : Bidhum
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media