Jurnalline.com, Jakarta Pusat – Untuk menunjukkan apresiasi bagi angota yang telah bekerja dengan baik bahkan meraih prestasi Dandim 0501/ Jakarta Pusat BS memberikan tali asih kepada beberapa anggota bertempat di Aula Makodim Jl. Selaparang Kav 1 Blok B 11, Kemayoran, Jakarta Pusat. Kamis (19/9/19)
Kegiatan pemberian tali asih merupakan agenda rutin yang selalu dilakukan oleh Dandim untuk memacu semangat kerja para anggota.
” Ini merupakan pola pembinaan personel yang selalu saya kerjakan dari masa saya menjabat di satuan – satuan sebelumnya, sebagai bentuk penyemangat bagi anggota “, urai Dandim.
Terlebih ada seorang Babinsa Koramil 03/ Senen Sertu Budi Arianto yang telah berhasil menangkap pengedar Narkoba beberapa hari yang lalu.
” Saya menghargai sebuah proses, dan dengan tindakan sigap dan terukur Sertu Budi mampu melaksanakan tugas dengan baik, kerjasama sama dengan Bimaspol dan masyarakat “, lanjutnya.
Selain Sertu Budi ada 13 anggota lain yang mendapat tali asih. Mereka adalah perwakilan dari tiap koramil, staf dan PNS serta personel yang mengalami kedukaan.
Selain memberikan tali asih Dandim juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggota Kodim dan Koramil Sejajaran yang telah mendukung pelaksanaan penutupan program TMKK kemarin.
Dandim menekankan pentingnya kepedulian, tanggung jawab dan kerjasama para anggota dalam pelaksanaan setiap kegiatan baik yang berupa program dan non program.
” Mari bekerja dengan kompak, guyub dan tetap gembira, agar setiap tugas yang kita hadapi dapat terlaksana dengan optimal “, tutup Dandim.
Penulis : Fram
Editor : Ndre
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media