Denpal Divif 2 Kostrad Berbagi Kebahagiaan dengan Anak Yatim Piatu

Spread the love

Jurnalline.com, Penkostrad – Dalam rangka untuk menumbuhkan rasa kepedulian sosial dan hubungan yang harmonis dengan masyarakat, Komandan Detasemen Peralatan Divif 2 Kostrad Mayor Cpl Budi Alamsyah, S.I.P. didampingi Ketua Persit KCK Ranting 7 Denpal Divif 2 Kostrad Ny. Dissy Budi Alamsyah beserta Prajurit serta Pengurus Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 7 Denpal Divif 2 Kostrad melaksanakan kegiatan anjangsana ke Panti Asuhan Yatim Piatu Nurul Huda yang berada di Dusun Kreweh, Desa Gunungrejo, Kecamatan Singosari, Kab. Malang. Senin (09/09).

Dandenpal Divif 2 Kostrad menyampaikan bahwa kegiatan anjangsana ini merupakan bentuk silaturahmi sekaligus sarana untuk memelihara serta meningkatkan keeratan hubungan batin antara satuan Denpal Divif 2 Kostrad dengan Panti Asuhan Yatim Piatu Nurul Huda.

“Kegiatan ini sebagai bentuk nyata kepedulian kami untuk bisa berbagi kasih kepada anak-anak Yatim Piatu, sehingga dapat meringankan beban dan kesedihan mereka,” jelas Dandenpal.

Pada kesempatan tersebut, Dandenpal Divif 2 Kostrad didampingi Ibu Ketua Persit KCK Ranting 7 menyerahkan tali asih kepada anak-anak Yatim Piatu berupa sembako yang diwakili oleh Pengurus Panti Asuhan Yatim Piatu Nurul Huda.

Sementara itu Pengurus Panti Asuhan Yatim Piatu Nurul Huda Ustaz Sanari mengucapkan terima kasih yang tidak terhingga kepada Dandenpal Divif 2 Kostrad beserta rombongan atas bantuan dan perhatian selama ini terhadap anak-anak Yatim Piatu, semoga hubungan yang baik ini dapat terbina seterusnya.

Kegiatan tersebut diakhiri dengan pembacaan do’a, dengan harapan Denpal Divif 2 Kostrad lebih baik dan mampu dikemudian hari sehingga segala pekerjaan dapat diselesaikan secara maksimal sesuai arahan dan petunjuk dari satuan atas.

Penulis : Fram
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.