Jurnalline.com, Papua – Kapolri Jenderal Pol Prof. H.M Tito Karnavian, Ph.D didampingi pejabat utama meninjau rumah sakit Bhayangkara Polda Papua.5/09/2019
Dalam rangkaian agenda kegiatan Kapolri dipropinsi Papua, Kaporli menyempatkan untuk menjengguk 3 anggota Polri yang terluka dalam kerusuhan di Jayapura kemarin. Adapun nama anggota yang terluka antara lain sbb;
1. Ipda Iwan Kaur Bin Ops Polres Jayawijaya
2. Bripda Dedi Anggota Dalmas Polres Paniai
3. Bripda Refki Anggota Polres Paniai
Ketiganya mengalami luka bacok pada lengan dan terkena panah pada bagian leher, saat ini kondisi korban sudah membaik dan masih dalam perawatan. Dalam kunjungannya Kapolri bertemu dengan kelurga korban memberikan santunan serta meminta untuk bersabar menghadapi cobaan dan semoga diberikan kesembuhan.
Kapolri menyampaikan bahwa, hari ini saya mengunjunggi 3 anggota korban kerusuhan di Jayapura. Anggota merupakan korban dari peserta demo anarkhis, ini ada yang setting agar rusuh. Dan saya yakin semua teman teman wartawan disini tahu siapa yang bermain. Mereka ingin agenda ini jadi pembahasan disidang umum PBB nanti. Saya ingin semua yang berperan ditangkap semua hukum harus tegak, tegas Kapolri.
Penulis : Jon/Khanza
Editor : Fay
Sumber : Rls Humas polda/Mabes.
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media