Jurnalline.com, Penkostrad – Berbagai macam seni beladiri yang ada di Indonesia, salah satunya adalah pencak silat. Bela diri ini sudah ada sejak tahun 1550-an karena penyebarannya seiring dengan penyebaran agama islam pada abad ke-14 di nusantara. Persaudaan Setia Hati Terate (PSHT) merupakan salah satu bagian dari pencak silat yang berpusatkan di Madiun yang didirikan sejak tahun 1922.
Bertempat di Aula Ajusta Pada tanggal 18 mei 2018, PSHT di Yonarmed 1 Kostrad ini di resmikan oleh mantan Danyonarmed 1 Kostrad, Letkol Arm Rico Ricardo Sirait B.S., M.MDS. dan disaksikan langsung oleh Kepala Cabang PSHT Kab. Malang, Kepala Cabang PSHT kota Malang, Ketua Ranting daerah Kota Malang.
Komisaris PSHT Yonarmed 1 Kostrad ini diketuai oleh serka Eka Heri Setiawan yang berjumlah 60 orang, diantaranya warga tingkat 1 berjumlah 30 orang, siswa usia dini berjumlah 10 orang (polos, jambon, hijau) dan anggota prajurit bujangan berjumlah 20 orang. Mereka latihan setiap malam rabu, malam sabtu dan minggu pagi.
Selama 1 tahun terakhir ini, PSHT Yonarmed 1 Kostrad cabang Malang ini sudah banyak meraih prestasi dari setiap pertandingan kejuaraan pencak silat PSHT ini. Bukan hanya prajurit Ajusta Yudha saja yang berprestasi, tapi putra-putrinya pun turut serta seperti Rafli anak dari Koptu asdar, Mega anak dari Kopka Sigit dan Aulia anak dari Koptu Andis yang berhasil meraih juara 1 dalam pertandingan kejuaraan PSHT.
Danyonarmed 1 Kostrad Mayor Arm Lukas Meinardo Sormin S.I.P., M.I.Pol. mengatakan organisasi PSHT ini sangat bagus, saya sangat mengapresiasi kegiatan ini karena merupakan seni bela diri yang memiliki kombinasi antara ajaran spiritual (ilmu kebatinan) dengan Gerakan pencak silat.
Persiapan Komisariat PSHT Yonarmed 1 Kostrad dalam ajang kejuaraan PSHT UM Open Se-Jawa dan Bali yang akan dilaknakan pada bulan november ini begitu keras, yang biasa latihan hanya 3x dalam seminggu menjadi setiap malam. Bukan hanya program latihannya yang keras tapi memang dari peorangan nya masing-masing memiliki motivasi untuk meraih juara umum dalam ajang tersebut.
Danmenarmed 1 Kostrad mengatakan PSHT di Yonarmed 1 Kostrad ini begitu aktif, karena selalu ditampilkan dalam setiap acara pembukaan, saya bangga kepada anak anak prajurit yang mampu mengusai teknik PSHT ini.
Penulis : Fram
Editor : Ndre
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media