Jurnalline.com, Sulawesi Utara – Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey menjadi daya tarik tersendiri bagi insan pariwisata nasional saat orang nomor satu di Provinsi Sulut yang kini berjuluk Provinsi Bibir Pasifik ini menjadi pembicara di Rakornas III Kementerian Pariwisata Indonesia, Rabu (11/9/2019) berlangsung di Swissotel Jakarta PIK Avenue.
Antusiasme dan rasa penasaran diperlihatkan para peserta rakornas saat mendengarkan pemaparan Olly Dondokambey yang oleh Kemenpar RI Gubernur Sulut Olly Dondokambey menjadi salah satu Gubernur yang dinilai sukses membangun daerah melalui sektor pariwisata.
“Karena prestasi ini, Sulut bisa sukses ditetapkan Presiden Joko Widodo sebagai salah satu dari 5 Destinasi Super Prioritas Indonesia dengan Capaian ini adalah sebuah lompatan besar Sulut di sektor pariwisata, karena pada 2015 lalu, pariwisata Sulut masih kurang diperhitungkan dan Terbukti, Sulut tidak masuk dalam 10 beyond Bali.”
Sejak dipercayakan oleh Rakyat untuk memimpin Sulut bersama Wakil Gubernur Steven Kandouw, pada Februari 2016 lalu, laju pariwisata Sulut maju pesat bahkan sektor ini men-drive banyak sektor pembangunan lainnya.
“Pariwisata maju, rakyat dan daerah harus ikut menikmati dampaknya. Kita harus melakukan lompatan besar jauh kedepan. Melakukan itu semua harus bersama jelas Gubernur Olly Dondokambey saat memberikan presentasi dalam forum yang dihadiri seluruh pejabat Kementerian Pariwisata dan para kepala dinas pariwisata seluruh provinsi di Indonesia itu.”
Lewat kegiatan Rakernas ini, Gubernur Olly Dondokambey jugs menyampaikan presentasi saat itu adalah fenomena hebat pemimpin daerah yang pro pariwisata dan berharap lewat potensi yang ada akan dapat menjadikan Provinsi Sulut sebagai destinasi maju pesat dan diperhitungkan sebagai daerah wisata andalan Indonesia,
Senada dikatakan Direktur Great China Kementrian Pariwisata RI Vincentius Jemadu di sela presentasi Olly saat itu hal yang sama dikatakan oleh staff khusus Gubernur Sulut bidang pariwisata Dino Gobel mengajak semua pihak untuk meningkatkan sinergitas dan ikut menjadi pelaku sejarah melesatnya pariwisata Sulut, bukan hanya sebagai penonton.
“Mari terus menyatukan langkah membangun pariwisata Sulut Hebat. Seperti pesan Pak Olly, untuk maju kedepan, kita harus bersama. Bekerja bersama. Melayani bersama,” kata Dino Gobel yang turut mendampingi Olly Dondokambey, Kepala Bappeda Sulut Dr Ricky Toemandoek, Kabid Bappeda Sulut Elvira Katuuk selaku tim penyusun materi presentasi, bersama Kadis Pariwisata Sulut Daniel Mewengkang.
Penulis : EffendyIskandar
Editor : Fay
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media