Jurnalline.com, Surabaya –
Pada hari ke-2 pelaksanaan Latihan Pengoperasian Mesin Sandi Tahun 2019, para peserta yakni prajurit TNI AL yang berdinas di Koarmada II mendapat kesempatan untuk mempraktekkan pengoperasian mesin sandi baru berdimensi kompak sehingga mudah mobilisasinya. Praktek pengoperasian mesin sandi itu sendiri dilaksanakan di Ruang Kelas Diskomlek Koarmada II. Selasa (22/10).
Teknis pengoperasian mesin tersebut disampaikan oleh Serda Kom Purnoto, anggota Diskomlek Koarmada II.
Latihan yang melibatkan 100 orang prajurit ini akan dilaksanakan sampai hari Rabu, tanggal 23 Oktober 2019.
Latihan Pengoperasian Mesin Sandi Tahun 2019 digelar oleh Dinas Komunikasi dan Elektronika Koarmada II dengan tujuan untuk menyeragamkan pengetahuan dan keterampilan perorangan sesuai standar di bidang persandian di lingkungan TNI AL.
Penulis : Fram
Editor : Ndre
Sumber : Dinas Penerangan Koarmada II
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media