Mempererat Tali Silaturahmi, Prajurit dan Persit Yonif Para Raider 503 Kostrad Gelar Makan Bersama

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Keluarga besar Yonif Para Raider 503 Kostrad melaksanakan makan bersama yang di pimpin langsung oleh Komandan Batalyon Infanteri (Danyonif) Para Raider 503 Kostrad Mayor Inf. Hadrianus Yossy S.B., S.I.Pen., M.Han dalam rangka mempererat tali silaturami dan persaudaraan antar sesama keluarga besar satuan Yonif PR 503 Kostrad baik prajurit maupun Persit. Mojokerto, Jum’at, (26/10).

Setelah melaksanakan senam bersama di lapangan Yonif Para Raider 503 Kostrad, dilanjutkan dengan acara makan bersama prajurit dan Persit. Ini merupakan tujuan dan harapan untuk mempererat kekeluargaan sesama prajurit dan Persit dengan harapan tetap menjalin kekompakan tidak saling menjatuhkan satu sama lain. Dalam waktu yang dekat Yonif Para Raider 503 Kostrad mendapatkan suatu kehormatan penugasan luar negeri, ini dalam jangka waktu yang lama.

Dengan adanya acara ini, baik yang melaksanakan tugas tetap menjaga kekompakan dan menjalankan tugas dengan baik. Maupun yang korum melaksanakan tanggung jawab dengan baik, menjaga satuan dan keluarga saudara yang akan di tinggalkan selama penugasan.

Danyonif Para Raider 503 Kostrad Mayor Inf. Hadrianus Yossy S.B., S.I.Pen., M.Han menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh keluaga besar Yonif Para Raider 503 Kostrad atas partisipasinya sehinga acara dapat berjalan dengan lancar, aman dan penuh kekeluagaan. Dalam ungkapnya “Baru pertama kali saya melaksanakan acara seperti ini, semoga acara ini dapat membina personiel, mempererat tali silaturahmi, meningkatkan soliditas dan kekompakan serta memupuk rasa kebersamaan di dalam kekeluargaan keluarga besar Yonif Para Raider 503 Kostrad.

Selain itu, Danyonif Para Raider 503 Kostrad Mayor Inf. Hadrianus Yossy S.B., S.I.Pen., M.Han mengecek sejauh mana kekompakan prajuritnya, dengan berbagai permainan dan tim yang sangat kompak mendapatkan hadiah.

Kegiatan tersebut berlangsung sangat meriah dan penuh keakraban, panitia penyelenggara telah menyiapkan hiburan musik dan akhir dari kegiatan tersebut di tutup dengan do’a.

Penulis : Fram
Editor : Ndre
Sumber : Penkostrad

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.