Jurnalline.com, Minahasa – Filosofi Ikan Gabus, yang bagi masyarakat minahasa sering menyebutnya Ikan Pion/Ikan Kabos karena dikenal dengan keuletan, menyesuaikan diri dalam segala situasi,baik didalam air, lumpur, bahkan diudara terbuka.
Hal ini pula bagi Dinas pendidikan daerah kabupaten Minahasa, mengadopsinya dengan meluncurkan Aplikasi Sistem Pelayanan KABOS.
“Kabos diambil dari ikan jenis air tawar yang berada di DAS Tondano,karena terkenal dengan kuletannya. Dan kemudian karena KETAHANAN MENTAL, Penyesuaian untuk meningkatkan kinerja di Dinas Pendidikan Daerah kabupaten Minahasa.” Ujar DRS Riviva Maringka
Menurutnya dengan diluncurkannya Aplikasi ini dengan Tujuan dan Harapan dengan dipilihnya Nama KABOS pada Aplikasi ini sehingga demikian para ASN di Jajaran Pendidikan Daerah dapat meningkatkan kualitas SDM dan mutu pendidikan yang ada di kabupaten Minahasa.
“KABOS dengan Artian Komunikasi Melalui Aplikasi Berbasis Online Sekolah,” di Dinas Pendidikan Daerah meluncurkan lima Aplikasi diantaranya:
1, Aplikasi Registrasi, melalui aplikasi SMS Gateway akan meningkatkan berbagai keperluan seperti mengurus sertifikasi, kepegawaian, dana BOS, sehingga waktunya lebih efektif ,efesien, dan cepat.
2, Aplikasi Pengawas, melalui aplikasi ini dengan kelebihannya dapat mengawasi tugas pengawas melalui GPS dapat mengetahui posisi pengawas saat melakukan tugasnya dilapangan,sekolah yang dituju dan apa yang dikerjakan, mengscreenshot dan dikirim lewat layanan whataps.
3, Aplikasi Kepegawaian, melalui aplikasi ini untuk semakin mempermudah informasi seperti kenaikan pangkat, dimana tujuh bulan sebelum kenaikan pangkat, siapa yang akan pensiun, kenaikan berkala, sehingga tidak terlambat, dan mempunyai SK.
4, Aplikasi Data Center, melalui aplikasi ini yang diintegrasikan secara online akan memperlancar data data sekolah, e_raport, dan personalia dan mutu pendidikan di setiap sekolah.
5, Aplikasi CCTV Internet,yang akan terkoneksi dan terintegrasi dengan Dinas Pendidikan, RRRD Command Center, boleh mengawasi 103 SMP yang ada diminahasa, sehingga boleh dimonitor dan disupervisi oleh pengawas sekolah.
“Dengan diluncurkannya Aplikasi KABOS ini, harapannya boleh sudah running, sehingga boleh jadi lompatan besar dalam perkembangan Informasi teknologi, adu cepat, sesuai dengan menjadi harapan Kementrian Pendidikan RI.”Jelas Kepala Dinas Pendidikan Daerah Kabupaten Minahasa DRS Riviva Maringka
Dirinya menambahkan, akan semakin meningkatkan mutu pendidikan yang ada di Kabupaten Minahasa.
Penulis : Effendy Iskandar
Editor : Ndre
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media