Jurnalline.com, Jakarta Pusat – Saat Perayaan Natal Kapolsek Senin Kompol Ewo Samono mengatakan, di puncak perayaan Hari Raya Natal pada hari ini, Rabu (25/12/2019) wilayah hukum Polsek Senen masih cukup kondusif.
Hal itu Ia sampaikan kepada awak jurnalline saat ditemui di Mapolsek Senen, Rabu (25/12). Dijelaskanya, bahwa dalam kegiatan pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru) pihaknya dibantu semua elemen masyarakat baik Pokdarkamtibmas, Muspika dan Ormas juga turut aktif membantunya.
“Itu terbukti dari beberapa kali kami menerima penyerahan-penyerahan para pelaku kriminalitas dari masyarakat, itu sebagai tolak ukur kita,” kata Kapolsek.
Tak hanya itu, menurut Dia, kesadaran masyarakat sendiri saat ini juga cukup tinggi lantaran mereka setiap malam sabtu, malam minggu dan malam-malam libur lainya selalu begadang dengan pihaknya, untuk menciptakan rasa aman dan nyaman dimasyarakat.
Dia menyebut, untuk Pam Nataru Polsek Senin mengerahkan 88 personil. Operasional dikerahkan 50 persen, selebihnya untuk kegiatan-kegiatan staf dan sebagainya. Selain itu, pihak Polsek Senen juga membuat Pos Pam di Stasiun Senen.
“Pam Natal dan tahun baru ini kan tidak hanya Pam di Gereja-Gereja saja, tapi juga melakukan pengamanan masyarakat yang menggunakan jasa angkutan baik Kereta Api maupun terminal dalam kota yang ada di wilayah senin,” paparnya.
Kapolsek menambahkan, untuk malam pergantian tahun baru pihaknya akan dibantu satuan-satuan atas baik BKO dari Polda maupun Polres nanti akan digelar di lapangan, di jalan-jalan maupun pusat keramaian dan tempat-tempat ibadah yang lain.
“Ya mudah-mudahan berkat dukungan dan do’a dari masyafakat semua wilayah kami bisa aman terkendali. Saya mengingatkan agar masyarakat tidak mengabaikan dalam menyambut hingar-bingarnya pergantian malam Tahun Baru,” ucapnya.
“Hindari arak-arakan baik dengan KR 2 maupun KR 4 di jalan, menyalakan kembang api dan sebagainya. Untuk kembang api saya himbau nggak usah digunakan untuk menyambut evoria tahun baru,” himbau Kapolsek.
Ia menuturkan, kembang api bisa jadi salah satu sumber gangguan masyarakat, yang bisa di salah gunakan antara kelompok satu dengan yang lainya untuk saling melempar, itu salah satu sumber gangguan kamtibmas.
“Harapan saya ditahun 2020 semua masyarakat Indonesia bisa menjadi lebih baik dari segi apapun, terutama bidang kamtibmas dan bidang ekonomi serta kesejahteraan. Semoga masyarakat Indonesia makin lama menjadi masyarakat yang sadar hukum, itu harapan kami pihak Kepolisian,” pungkasnya.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek juga menerima kunjungan beberapa anggota Pokdarkamtibmas, Sub. Sektor Pabuaran Tumpeng, Sektor Karawaci, Resort Metro Tangerang Kota. Kunjungan anggota Pokdar Karawaci selain bersilaturahmi juga konsultasi membahas Kamtibmas.
Penulis : Trisno/Yati
Editor : Ndre
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media