Ribuan Orang Penuhi Jalan Duren Tiga Timur, Peringati Hari Ibu

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Danramil 42/Mampang Prapatan dan jajarannya menghadiri peringatan Hari Ibu ke-91 tingkat Kota Jakarta Selatan yang terpusat di Jln Duren Tiga Timur Kel Duren Tiga Kec Pancoran Jak-Sel. Minggu 22-12-2019.

Sejak pagi ribuan warga memenuhi Jalan Duren Tiga untuk memeriahkan Peringatan Hari Ibu ke-91, Hari Ibu yang bertemakan “TERIMA KASIH IBU, TELAH MENJADI PAHLAWAN DALAM KEHIDUPAN ANAK-ANAKMU” diawali dengan senam bersama, selain Senam bersama panitia juga menyelenggarakan Bazar murah, dan pemeriksaan kesehatan secara gratis

Acara tersebut di hadiri Bpk. KH Marulah Mattali Lc. M.Ag Walikota Administrasi Jakarta Selatan beserta Jajarannya. Dalam kesempatan itu Bpk Walikota menyampaikan ucapan selamat Hari Ibu  “Selamat Hari Ibu yang ke-91, Ibu adalah Pahlawan bagi anak-anaknya, sebesar apapun kita berusaha membalas jasa sosok seorang ibu tidak akan sanggup kita membalasnya”

Dalam rilis tertulis di Makoramil 42/Mampang Prapatan Mayor Arh Slamet Danramil 42/Mampang Prapatan menyampaikan “Peringatan Hari Ibu  tingkat kota Jakarta Selatan   terpusat di Jln Duren Tiga timur Kel Duren Tiga Kec Pancoran  dengan tema TERIMA KASIH IBU, TELAH MENJADI PAHLAWAN DALAM KEHIDUPAN ANAK-ANAKMU, acara ini  di ikuti kurang lebih 3000 warga Jakarta Selatan”

Tidak lupa Mayor Arh Slamet mengucapkan  “Selamat Hari Ibu KE-91, peran seorang ibu sangatlah besar bagi keluarga, karena sosok seorang ibulah kita bisa lahir kedunia ini, semenjak dari kandungan sampai sekarang peranan ibu sangat mempengaruhi kehidupan kita”

“ Momen ini harus kita pergunakan untuk intrupeksi diri apa yang telah kita lakukan buat sosok seorang ibu, apakah kita sebagai seorang anak sudah berbuat yang terbaik bagi ibu kita, apakah kita sebagai seorang suami sudah memperlakukan istri kita sebagai mestiya” katanya

“Istri kita adalah ibu dari anak-anak kita, sosok seorang ibu sangatlah berperan dalam rumah tangga, merekalah yang berperan penting mengarahkan anak-anak kita mau kemana nantinya, baik buruk masa depan anak-anak kita sangat berpengaruh dari didikan seorang ibu” ungkapnya

“Sosok seorang ibu dalam mengurus anak-anaknya tidak pernah mengharapkan pamrih, ibu adalah seorang pahlawan bagi anak-anaknya dan keluarga” lanjutnya

“Perlakukanlah ibu kita sebaik mungkin, dengan peran dan campur tangan seorang ibulah kita bisa seperti sekarang ini” *Pesan dari Danramil 42/Mampang Prapatan*

Penulis : Khnza
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.