Pangkostrad Hadiri acara Defence Attache Dinner 2020

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad), Letnan Jenderal TNI Besar Harto Karyawan, S.H., M.Tr (Han), didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Gabungan Kostrad Ibu Tari Besar Harto Karyawan menghadiri kegiatan Defence Attache Dinner 2020 dengan para Atase Pertahanan negara sahabat, bertempat di Kantor Kementerian Pertahanan RI Jakarta. Kamis (20/2/2020).

Dikutip dari timesindonesia.co.id, Defence Attache Dinner 2020 yang dipimpin Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) H. Prabowo Subianto juga mengundang Atase Pertahanan, Atase Darat, Atase Laut, dan Atase Udara dari negara-negara sahabat.

Acara ini diselenggarakan untuk mempererat dan meningkatkan hubungan kerja sama Indonesia dengan negara-negara sahabat, khususnya kerjasama dalam bidang pertahanan yang sudah terjalin erat selama ini.

Menhan RI, H. Prabowo Subianto dalam sambutannya menjelaskan, acara ini merupakan tanda penghargaan Kementerian Pertahanan atas pengabdian para Atase Pertahanan negara sahabat dan keluarganya dalam melaksanakan tugas menjalin kerjasama dalam bidang pertahanan.

“Semua ini kita selenggarakan untuk memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada para Atase Pertahanan negara sahabat dan keluarganya, yang percaya dan mau bekerjasama untuk pertahanan Indonesia,” ujar Prabowo.

Menhan Prabowo menceritakan bahwa kegiatan menjalin persahabatan dan menjaga hubungan baik dengan negara sahabat merupakan kunci dalam menghadapi ancaman non-tradisional yang dihadapi oleh semua bangsa saat ini.

“Karena itu, sangat penting untuk menjaga hubungan baik dan persahabatan antar negara. Seperti halnya dengan para Atase Pertahanan negara sahabat yang merupakan mitra bagi Kemhan dan TNI dalam melayani rakyat menghadapi ancaman non-tradisional,” lanjutnya.

Selanjutnya, Menhan juga menjelaskan bahwa perbedaan pendapat dan kesalahpahaman akan selalu ada namun kita harus memiliki pendekatan terbaik untuk mengatasi perbedaan ini. Caranya yaitu dengan mengedepankan persahabatan dan kepentingan bersama. Prabowo lalu mengutip pepatah “Seribu teman terlalu sedikit, satu orang musuh terlalu banyak” untuk menutup sambutannya.

Acara Defence Attache Dinner 2020 juga turut dihadiri oleh Menteri KKP Edhy Prabowo, Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Andika Perkasa, Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Yuyu Sutisna, Kasum TNI Letjen TNI Joni Supriyanto, Wakasad, Wakasal serta para pejabat dari Mabes TNI, TNI AD, TNI AL dan TNI AU, serta pejabat Eselon I dan II jajaran Kemhan.

Kepala Biro Humas Setjen Kementerian Pertahanan Brigjen TNI Totok Sugiharto dalam keterangannya menyebutkan bahwa kegiatan Defence Attache Dinner 2020 ini diawali dengan upacara Parade Senja dan dimeriahkan dengan beberapa acara hiburan dansa yang mendatangkan Kartika Simponi Orkestra,Tim Dansa Perwira TNI, Akademi Militer dan SMA Taruna Nusantara, serta Tim Garuda Yaksa.

Penulis : Fram
Editor : Ndre
Sumber : Penkostrad

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.