Sertu Suwito Bersama BPBD Dan Relawan Lakukan Pencarian Orang Tenggelam Di Kali Bekasi

Spread the love

Jurnalline.com, Kodam Jaya, Kota Bekasi – Minggu 13 Desember 2020, Babinsa Margahayu Koramil 03/Teluk Pucung Kodim 0507/Bekasi Sertu Suwito Bersama BPBD Dan Relawan Lakukan Pencarian Orang Tenggelam Di Kali Bekasi, Kp. Hutan Bambu RT 05/026 Kel. Margahayu Kec. Bekasi Timur, Kota Bekasi. Senin pagi (14/12/2020)

Awal cerita Sekitar pkl.01.30 WIB Krismun (korban) masuk ke dalam Tol Bekasi Barat – Jakarta Cikampek dengan berboncengan bersama Wahid (saksi) menggunakan sepeda motor dari arah Jati Makmur berkendaraan ingin ke Rawa Juang untuk mengunjungi temannya.

Setelah beberapa lama perjalanan Korban bersama temannya tersadar bahwa motor yang di kendarai korban dan saksi masuk ke dalam jalan Tol, akhirnya korban dengan saksi berputar arah mengarah ke Bekasi Barat untuk keluar Tol, namun motor dan korban beserta saksi terperosok masuk dalam ke sungai Kali Bekasi dan diketahui korban tidak bisa berenang.

Melihat temannya tenggelam Saksi berteriak minta tolong pada warga, akhirnya warga mendatangi lokasi, setelah itu warga yang mendengar teriakan tersebut berdatangan ke lokasi kejadian.

Tidak lama dari kesempatan tersebut, Babinsa margahayu Sertu Wito, pihak BPBD dan relawan mendatangi lokasi setelah adanya laporan orang tenggelam dari warga.

Hari pertama pencarian dilaksanakan sampai dengan sore hari belum juga bisa diketemukan, tetapi setelah esok harinya tim BPBD bersama relawan memulai pencarian pada pukul 06.30 wib berangkat dari titik 0 saat pencarian dan pukul 07.00 wib menuju titik 500 korban sudah bisa di ketemukan.

Penulis : Fram
Editor : Ndre
Sumber : Pendim 0507/Bekasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.