TNI AL Dan BKI Bekerjasama Pengembangan Sumber Daya Bidang Kelaikan Materiel

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – TNI Angkatan Laut (TNI AL) bekerja sama dengan PT. Biro Klasifikasi Indonesia (BKI) Persero sepakat untuk meningkatkan dan mengembangkan Sumber Daya Bidang Kelaikan Materiel dalam bentuk Penandatanganan Perpanjangan Perjanjian Kerjasama (PKS) yang dilaksanakan di Aula Ali Sadikin Graha BKI Jakarta (16/12).

Dalam penandatanganan PKS ini, TNI AL diwakili Kepala Dinas Kelaikan Materiel TNI AL (Kadislaikmatal) Laksamana Pertama TNI Udyatmiko sedangkan PT. BKI diwakili Direktur Utama PT. BKI Dr. Rudiyanto. Kesepakatan TNI AL dan BKI disaksikan Waslog Kasal Laksamana Pertama TNI Rachmat Hartoyo, S.Sos., M.M., CHRMP, Direktur Operasi dan Direktur Sumber Daya Pengembangan PT. BKI serta undangan terkait lainnya. Kegiatan PKS ini merupakan wujud penjabaran Program Prioritas Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., dalam bidang pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul terutama berkaitan kelaikan materiel.

Sesaat sebelum pelaksanaan kegiatan, Kadislaikmatal dan Waaslog Kasal berkesempatan meninjau fasilitas-fasilitas yang dimiliki oleh PT BKI.

Pada kesempatan ini, Kadislaikmatal berharap agar kerja sama yang telah terjalin selama ini semakin berkembang dan bisa berbagi ilmu yang dapat diserap semaksimal mungkin untuk dapat diimplementasikan pada bidang tugas sebagai Surveyor TNI AL.

Penulis : Fram
Editor : Ndre
Sumber : Berita Dinas Penerangan Angkatan Laut

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.