Jurnalline.com, Kodam Jaya, Tangerang – Danrem 052/Wkr Brigjen TNI Purwito Hadi Wardhono S. E., M. Hum. Bersama Pangdam Jay/Jayakarta Mayjen TNI Dudung Abdurohman menyabut dan mengamankan Vaksin Covid 19 di Cargo 530 Bandara Soetta Cengkareng, Selasa, (12/01/21).
Kedatangan vaksin ini merupakan yang ketiga kali di datangkan dari China lewat Cargo Bandara soetta. Tangerang.
Danrem 052/Wkr Brigjen TNI Purwito Hadi Wardhono S. E., M. Hum. menjelaskan, Vaksin tahap 3 ini berjumlah kurang lebih 16,5 juta dosis vaksin dalam 9 Kontaener, yang tiba pada pukul 12.15 wib di Cargo Bandara Soetta, vaksin akan di bawa ke PT Bio Farma Bandung untuk di teliti dan di uji sebelum di bagikan ke seluruh rakyat Indonesia.
Bentuk kepedulian pemerintah Indonesia terhadap rakyatnya adalah dengan mencegah pemutusan penyebaran covid 19 dengan protokol kesehatan dan juga pemberian vaksin secara gratis kepada seluruh rakyat indonesia, oleh karena itu tahap demi tahap. Pemerintah mendatangkan vaksin ini untuk memberikan antibody pada tubuh agar mempunyai kekebalan terhadap virus Covid 19 yang sampai saat ini belum menurun.
“Akan kita kawal dan amankan jangan sampai ada sabotase maupun pihak yang ingin mengagalkan program pemerintah ini”.tutur Danrem
Pemberangkatan ke Bandung dengan pengawalan yang ketat dengan beberapa Panser Brimob dan pasukan gabungan TNI POLRI pada pukul 15.50 wib. Di lepas oleh Danrem 052/Wkr.
Turut hadir dalam pengamanan
Kepala BNPB, Menteri Agama, Ka Bea Cukai, Kapolda Metro Jaya, Dandim 0506/Tgr, Kapolres Bandara, DanKor Brimob, Dan yonif 203 /Arya Kamuning.
Penulis : Fram
Editor : Ndre
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media