14 Kepala Instalasi RSUP Kandou diLantik

Spread the love

Jurnalline.com, Manado (SulawesiUtara) – Direktur Utama Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Prof Dr.R.D Kandou Manado Dr.dr Jimmy Panelewen,Sp.B, KBD, Selasa 23 Februari 2021, Melantik sekaligus mengambil sumpah kepada 14 Kepala Instalasi (KI) di aula Lantai 2 RSUP Kandou.

Berikut nama nama KI RSUP Prof Kandouw yang baru di lantik ;

Kepala Instalasi Bedah Terpadu dr Herman Elia Utu Kereh SpB, Kepala Instalasi Rawat Jalan dr Jack Eduard Muntu SpPD, Kepala Instalasi Rawat Inap Isolasi Penyakit Infeksi Towe Christian Pamantung Amd Kep SST.

Kepala Instalasi Gawat Darurat dr Rangga BV Rawung SpOT, Kepala Instalasi Jantung dan Pembuluh Darah (CVBC) dr Wega Sukanto SpBTKV, Kepala Instalasi Pemeliharaan Sarana Prasarana Rumah Sakit (IPSRS) Djunarto SSi.

Kepala Instalasi Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Dra Sisca Sinthanauli Hutadjulu MSi, Kepala Instalasi Kesehatan Lingkungan dan K3RS Melki Mananohas SE MSi, Kepala Instalasi Rawat Inap Jeavery Sonly Bawotong SKep Ners.

Kepala Instalasi Promosi Kesehatan dan Pemasaran dr Sekplin AS Sekeon SpS MPH, Kepala Instalasi Gizi August Porajou Watak SST.

Kepala Instalasi Rekam Medik Masraini AMdPK, Kepala Instalasi Radiologi dr Ariel Elisa Mongan SpRad, dan Kepala Instalasi Sterilisasi Sentral dan Binatu Herianto SSi Apt.

Usai Pelantikan dan ambil sumpah, Kepala Instalasi yang baru melakukan penandatanganan pakta integritas dengan mengikuti protokol kesehatan.

Direktur Utama RSUP Prof Dr.R.D Kandou Manado Dr.dr Jimmy Panelewen Sp.B. KBD, dalam sambutannya menyampaikan syukurnya kepada yang mahakuasa karena hari ini boleh melantik Kepala Kepala Instalasi yang baru di lingkup RSUP Prof Dr.R.D Kandou Manado dan syukur yang sama juga di rasakan teman teman yang baru di lantik.

”Dari 14 kepala instalasi yang di lantik, Ada yang baru menjabat dan ada yang lama,Tapi kenapa juga yang lama di lantik,ini karena ada likuidasi.” tukas Dirut Dr.dr Jimmy Panelewen,Sp.B, KBD,

Pelantikan ini sekaligus menjawab Susunan Organisasi dan Tata Kerja (SOTK) RSUP Kandou yang baru,Tetapi juga menyesuaikan dengan regulasi yang di keluarkan Kementerian kesehatan dan Kemenpan RD.

”Saya melihat ada perampingan dalam satu organisasi ini, Sebelumnya masing masing ruangan ada pemimpinya,dan sekarang beberapa ruangan di pimpin oleh satu orang saja.”

Panelewen mengharapkan bagi kepala kepala Instalasi yang baru harus kerja keras untuk memimpin. Berilah pandangan di mana RSUP Kandou memberikan pelayanan yang paripurna,

“Tunjukan kinerja yang maksimal, Tetap semangat dalam pelayanan dan tanggung jawab yang di berikan walaupun ada tantangan tapi saya yakin kalian bisa menjawab tantangan itu dan RSUP Kandou akan bergerak lebih baik kedepan dan menampilkan diri sebagai rumah sakit gensmart.” kunci Dr Panelewen

Hadir dalam acara tersebut Direktur SDM Pendidikan dan Umum, Dr.dr Ivonne Rotty M.Kes, Direktur Pelayanan Medik dan Keperawatan dr.Jeheskiel, SH, Direktur Perencanaan Keuangan dan BMN, Dewi Anggraini,SE.MM. dan Pejabat di lingkup RSUP Kandou Manado.

Penulis : EffendyIskandar
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.