Jurnalline.com, Kodam Jaya, Kota Bekasi – Babinsa Koramil 02/Pondok Gede Kodim 0507/Bekasi bersama Tiga Pilar Kelurahan Jatiwaringin melaksanakan Operasi Pendisiplinan Protokol Kesehatan Pada Masa Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berbasis Mikro diwilayah binaan. Senin (15/02/2021)
Kegiatan ini diawali dengan pelaksanaan apel bersama Tiga Pilar di Kantor Kelurahan Jatiwaringin yang turut dihadiri dan diikuti oleh Babinsa 1 dan 2 Kel. Jatiwaringin, Serka. M. Zais dan Sertu. Bowo Cahyono beserta Pasukan BKO Yonif Mekanis 202/TM 8 personil, MP Kec. Pondok Gede (Badru Taman), Kasubag Umum Kepegawaian Kec. Pondok Gede (A. Yani), Lurah Jatiwaringin (Hariri. S,Ip), Sekel Jatiwaringin, (Anda Suhanda), Kasi Pemtrantibum Kel. Jatiwaringin (Iyon SE), Kasi Permasbang Kel. Jatiwaringin (Aryo), Korlap Satpol PP Kec. Pondok Gede (Amirullah).
Dalam pelaksanannya kegiatan tersebut dilakukan secara masiv dengan cara 4Melakukan Woro-woro kepada warga, untuk selalu melakukan protokol kesehatan dan Pembagian masker kepada warga, yang kedapatan tidak memakainya baik kendaraan roda dua maupun roda empat, pejalan Kaki dan lain-lain.
Kegiatan PPKM berbasis Mikro tingkat Kelurahan Jatiwaringin ini dilaksanakan di dua tempat, yaitu Jalan Sangata Blok D di Lingkungan Rw 13 Kel. Jatiwaringin dan Jl. Gamprit Raya dilingkungan Rw 14 dan Rw 02 Kel. Jatiwaringin.
Danramil 02/Pondok Gede Mayor Inf Rahmat Triono, S.Ag., M.M. menjelaskan, “Pembatasan sosial skala mikro ini juga bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan. Mulai dari memakai masker, mencuci tangan, hingga menghindari kerumunan”.jelas Danramil.
“Operasi yustisi TNI-Polri ini dilakukan bukan hanya untuk penegakan hukum tetapi juga untuk melakukan tracing (pelacakan)”.lanjutnya.
“Semoga kegiatan ini bisa menjadi motivasi bagi masyarakat untuk patuh terhadap aturan protokol kesehatan Covid-19 agar penularan virus ini bisa dihentikan secara maksimal, sehingga wilayah Kecamatan Pondok Gede bisa terbebas dari Covid 19”, tutupnya.
Penulis : Fram
Editor : Ndre
Sumber : Pendim 0507/Bekasi
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media